Home PERTAMINA Polri Gandeng Pertamina Tingkatkan SDM Kehumasan
PERTAMINA

Polri Gandeng Pertamina Tingkatkan SDM Kehumasan

Share
Share

JAKARTA — Polri sepakat bekerja sama dengan Pertamina dalam peningkatan kemampuan sumber daya manusia bidang kehumasan. Nota kesepahaman ditandatangani Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto di kantor pusat Pertamina Jalan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, Jumat (22/12).

Nampak hadir dalam acara tersebut Karo Multimedia Div Humas Polri Brigjen Pol Rikwanto dan Karo PID Div Humas Polri Brigjen Pol. Adnas.

Kerjasama diharapkan dapat membangun sinergitas yang baik antara Polri dengan Pertamina mencakup beberapa bidang di antaranya grafik design, counter messaging, sosial media, dan public speaking.

Dalam kesempatan tersebut Kadiv Humas Polri menyampaikan bahwa Pemerintah dituntut mampu membangun kepercayaan publik melalui jalur komunikasi dengan mewujudkan hasil kerja nyata dan menyusun strategi komunikasi yang efektif serta menyusun sikap dan prilaku bagi orang yang diberikan kepercayaan.

Humas pemerintah dituntut agar mampu bersinergi dan berkoordinasi untuk menciptakan citra pemerintah yang positif. Oleh karena itu, humas Polri dituntut untuk menjalankan tugas secara profesional dibidang pelayanan kehumasan dalam rangka desiminasi informasi kepada publik tentang program kebijakan kinerja Polri sesuai tuntutan masyarakat.

“Menyikapi hal tersebut diperlukannya kerjasama di bidang kehumasan” pungkas Irjen Pol Setyo Wasisto. (kn)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI
PERTAMINA

Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina (Persero) terus mempercepat pembangunan Refinery Development Master Plan...

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global
PERTAMINA

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global

Jakarta, hotfokus.com Upaya PT Pertamina (Persero) dalam memperkuat praktik keberlanjutan kembali menuai...

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan
PERTAMINA

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan

Jakarta, hotfokus.com Patra Jasa Group menunjukkan respons cepat dalam membantu masyarakat terdampak...

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel
PERTAMINA

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina Hulu Energi (PHE) menorehkan capaian penting di akhir...