Home PERTAMINA Pertamina Eco RunFest 2025: Festival Lari yang Sekaligus Jadi Kelas Besar Gaya Hidup Hijau
PERTAMINA

Pertamina Eco RunFest 2025: Festival Lari yang Sekaligus Jadi Kelas Besar Gaya Hidup Hijau

Share
Pertamina, Eco RunFest 2025, gaya hidup ramah lingkungan, edukasi lingkungan, eco-living, komunitas hijau, sustainability, ESG, Net Zero Emission,
Share

Jakarta, hotfokus.com

Pertamina Eco RunFest 2025 kembali jadi magnet bagi pecinta gaya hidup sehat dan ramah lingkungan. Bukan sekadar ajang lari, festival ini menghadirkan pengalaman belajar yang mendorong publik memahami isu keberlanjutan dengan cara yang lebih fun dan relevan. Acara yang berlangsung di Istora Senayan pada 23 November 2025 itu juga diramaikan komunitas lingkungan, pegiat eco-living, hingga social enterprise yang bergerak di bidang keberlanjutan.

Dini Jembar Wardani dari Greeners.co mengapresiasi konsep acara tahun ini. “Pertamina Eco RunFest keren banget. Ada pemilahan sampah, workshop lingkungan, itu edukasi yang bagus banget. Masyarakat perlu tahu pentingnya gaya hidup ramah lingkungan,” ujarnya.

Sementara itu, Mery Susan Kristiani Daniel dari Liberty Society menilai penyelenggaraan festival sudah mengadopsi standar keberlanjutan yang kuat. “Ada refill tumbler, eco market, dan banyak dropbox. Kami berharap bisa join lagi di event berikutnya,” katanya.

Annisa dari komunitas Demi Bumi turut hadir membawa produk upcycle yang diolah dari tirai bekas dan material lain. Menurutnya, momentum seperti Eco RunFest mampu memperluas wawasan publik terkait upaya mengurangi sampah plastik. “Acaranya bagus karena menginspirasi orang-orang mengimplementasikan gaya hidup ramah lingkungan,” ujarnya.

VP Corporate Communication Pertamina, Muhammad Baron, menegaskan bahwa Eco RunFest menjadi bagian dari komitmen perusahaan dalam menghadirkan edukasi keberlanjutan secara kreatif. “Festival ini bukan hanya lari dan hiburan, tetapi ruang belajar publik agar isu lingkungan lebih mudah dipahami,” jelasnya.

Baron menambahkan bahwa seluruh aktivitas festival dirancang agar pengunjung bisa langsung mempraktikkan perilaku ramah lingkungan. Ia menuturkan, “. Mulai dari pemilahan sampah, daur ulang limbah hingga eco market, semuanya kami desain agar pengunjung bisa langsung mempraktikkannya.”

Pertamina terus mendorong agenda transisi energi dan menjalankan prinsip ESG sebagai upaya mencapai target Net Zero Emission 2060. (*

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI
PERTAMINA

Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina (Persero) terus mempercepat pembangunan Refinery Development Master Plan...

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global
PERTAMINA

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global

Jakarta, hotfokus.com Upaya PT Pertamina (Persero) dalam memperkuat praktik keberlanjutan kembali menuai...

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan
PERTAMINA

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan

Jakarta, hotfokus.com Patra Jasa Group menunjukkan respons cepat dalam membantu masyarakat terdampak...

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel
PERTAMINA

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina Hulu Energi (PHE) menorehkan capaian penting di akhir...