Home LISTRIK PLN dan KAI Sepakat Elektrifikasi Jalur Kereta, Dorong Transportasi Hijau Nasional
LISTRIK

PLN dan KAI Sepakat Elektrifikasi Jalur Kereta, Dorong Transportasi Hijau Nasional

Share
PLN dan KAI Sepakat Elektrifikasi Jalur Kereta, Dorong Transportasi Hijau Nasional
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo memberikan sambutan pada agenda Penandatanganan Nota Kesepahaman tentang Rencana Kerja Elektrifikasi Jalur Kereta Api antara PLN dan KAI di Jakarta, Senin (20/10). Ia menyampaikan, pihaknya siap mendukung Pemerintah dalam memperkuat infrastruktur transportasi publik yang lebih bersih dan ramah lingkungan, salah satunya melalui elektrifikasi jalur kereta. Upaya ini sekaligus mendukung penurunan emisi karbon di sektor transportasi, selaras dengan target Net Zero Emissions tahun 2060.
Share

Jakarta, Hotfokus.com

PT PLN (Persero) bersama PT Kereta Api Indonesia (Persero) menandatangani kerja sama strategis untuk elektrifikasi jalur kereta api di Indonesia. Inisiatif ini menjadi langkah konkret dalam mempercepat transformasi transportasi publik menuju sistem yang lebih ramah lingkungan dan hemat energi.

Kesepakatan tersebut ditandatangani oleh Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dan Direktur Utama KAI, Bobby Rasyidin, dengan disaksikan Menteri Perhubungan RI, Dudy Purwagandhi, di Jakarta Railway Center pada Senin (20/10). Melalui nota kesepahaman ini, kedua BUMN akan membentuk tim gabungan guna menyiapkan kajian teknis, finansial, serta operasional, termasuk penentuan jalur prioritas elektrifikasi di sejumlah daerah.

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi mengapresiasi sinergi kedua perusahaan pelat merah itu. Menurutnya, elektrifikasi kereta sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang menargetkan terciptanya sistem transportasi publik rendah karbon dan berdaya saing tinggi.

“Elektrifikasi kereta akan mengurangi ketergantungan terhadap bahan bakar fosil dan impor BBM. Ini bagian penting dari upaya memperkuat ketahanan energi nasional,” ungkap Dudy.

Direktur Utama KAI, Bobby Rasyidin, menilai kolaborasi ini sebagai lompatan besar dalam sejarah perkeretaapian Indonesia. Ia menegaskan bahwa proyek ini berbeda karena tidak melibatkan pendanaan dari APBN, melainkan murni kerja sama business to business antara KAI dan PLN.

“Ini langkah awal menuju modernisasi layanan kereta berbasis listrik. Tahap awal akan dilakukan di jalur Padalarang–Cicalengka sepanjang 40 kilometer, kemudian dilanjutkan ke wilayah Rangkasbitung, Cikampek, hingga Jawa Tengah,” jelasnya.

Sementara itu, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, mengatakan elektrifikasi kereta akan menjadi tonggak penting dalam upaya dekarbonisasi sektor transportasi. Menurutnya, penggunaan listrik dapat menurunkan biaya energi hingga 70 persen sekaligus menekan emisi karbon secara signifikan.

“Konversi energi fosil ke listrik akan membawa Indonesia menuju transportasi masa depan yang efisien, mandiri, dan berkelanjutan,” tutup Darmawan. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
LISTRIK

PLN Tancap Gas Perkuat Ekosistem Energi Bersih Lewat Electricity Connect 2025

hotfokus.com PLN semakin agresif mendorong pembangunan energi bersih melalui gelaran Electricity Connect...

LISTRIK

PLN Melesat di COP30, Indonesia–Norwegia Sepakat Perdagangan Karbon Berteknologi Besar-Besaran

Indonesia menunjukkan taringnya di COP30 Belém setelah PLN dan GGGI, mewakili Norwegia,...

LISTRIK

PLTP Lahendong Pasok 18% Listrik Sulutgo, Jadi Andalan Energi Bersih PLN

Sulut, hotfokus.com PLTP Lahendong kembali mencuri perhatian sebagai pemasok energi bersih terbesar...

LISTRIK

PLN Mantapkan Langkah Menuju Pasar Karbon Dunia Lewat Aksi Nyata Transisi Energi

Jakarta, hotfokus.com PT PLN (Persero) menunjukkan ambisi besar dalam mendorong Indonesia masuk...