Home PERTAMINA Pertamina dan Swasta Bersinergi Amankan Distribusi BBM Nasional
PERTAMINA

Pertamina dan Swasta Bersinergi Amankan Distribusi BBM Nasional

Share
Pertamina dan Swasta Bersinergi Amankan Distribusi BBM Nasional
Pemerintah bersama Pertamina dan swasta bersepakat menjaga distribusi BBM nasional agar masyarakat tetap mendapat layanan tanpa gangguan.
Share

Jakarta, hotfokus.com

Pemerintah memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) tetap aman di tengah isu kelangkaan di sejumlah SPBU swasta. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menyebutkan bahwa secara nasional stok BBM cukup untuk 18 hingga 21 hari.

Meski begitu, Bahlil mengakui sebagian SPBU swasta mulai mengalami penurunan cadangan. Padahal, pemerintah sudah memberi kuota impor sebesar 110 persen dari alokasi tahun lalu. “Kuota ini sudah diberikan sesuai aturan, hanya saja habis sebelum akhir September,” ujarnya dalam keterangan pers, Jumat (19/9/2025).

Untuk mengantisipasi kondisi tersebut, pemerintah menugaskan Pertamina agar berkolaborasi dengan badan usaha swasta. Kesepakatan itu mencakup sejumlah ketentuan. Pertama, badan usaha membeli produk dalam bentuk base fuel atau BBM murni tanpa aditif. Kedua, dilakukan pemeriksaan mutu bersama (joint surveyor). Ketiga, penetapan harga disusun pemerintah secara terbuka dengan prinsip keadilan.

Setelah konferensi pers, Pertamina bersama badan usaha migas swasta akan menindaklanjuti dengan koordinasi teknis. Fokus utama pembahasan adalah skenario pasokan serta detail aspek komersial.

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, menegaskan bahwa pihaknya telah menyampaikan penawaran resmi terkait kerja sama ini. “Pertamina sudah menindaklanjuti arahan Menteri ESDM dengan mengajukan penawaran formal untuk memperjelas kesepakatan komersial,” ujarnya.

Langkah cepat ini menunjukkan komitmen pemerintah dan Pertamina menjaga pasokan energi nasional, sekaligus memastikan masyarakat tetap memperoleh pelayanan BBM tanpa hambatan. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI
PERTAMINA

Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina (Persero) terus mempercepat pembangunan Refinery Development Master Plan...

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global
PERTAMINA

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global

Jakarta, hotfokus.com Upaya PT Pertamina (Persero) dalam memperkuat praktik keberlanjutan kembali menuai...

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan
PERTAMINA

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan

Jakarta, hotfokus.com Patra Jasa Group menunjukkan respons cepat dalam membantu masyarakat terdampak...

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel
PERTAMINA

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina Hulu Energi (PHE) menorehkan capaian penting di akhir...