Home LISTRIK PLN Hadirkan Promo Tambah Daya 50 Persen di Momen Hari Listrik Nasional ke-80
LISTRIK

PLN Hadirkan Promo Tambah Daya 50 Persen di Momen Hari Listrik Nasional ke-80

Share
PLN Hadirkan Promo Tambah Daya 50 Persen di Momen Hari Listrik Nasional ke-80
Pengajuan tambah daya listrik pada promo Oktober Optimal Tambah Daya (OOTD) dapat dilakukan dengan mudah dan praktis melalui aplikasi PLN Mobile.
Share

Jakarta, hotfokus.com

PT PLN (Persero) memperingati Hari Listrik Nasional (HLN) ke-80 dengan memberikan program promo bertajuk Oktober Optimal Tambah Daya (OOTD). Melalui program ini, pelanggan bisa menikmati diskon 50 persen biaya tambah daya listrik mulai 17 hingga 30 Oktober 2025.

Promo tersebut berlaku bagi pelanggan tegangan rendah satu fasa dengan daya awal 450 volt ampere (VA) hingga 5.500 VA yang ingin menaikkan daya hingga 7.700 VA. Syaratnya, pelanggan sudah terdaftar sebelum tanggal 1 Oktober 2025.

Direktur Retail dan Niaga PLN, Adi Priyanto, menjelaskan bahwa inisiatif ini menjadi bentuk apresiasi PLN kepada pelanggan setia yang terus mendukung upaya peningkatan layanan kelistrikan nasional.

“Peringatan HLN ke-80 kami jadikan momentum untuk memberikan apresiasi nyata kepada pelanggan. Melalui program ini, kami ingin masyarakat bisa menikmati akses listrik yang lebih handal dan efisien,” ujar Adi.

Program OOTD memungkinkan pelanggan menghemat biaya penyambungan hingga separuh harga. Contohnya, pelanggan dengan daya 450 VA yang ingin menambah hingga 7.700 VA hanya membayar Rp3,51 juta dari harga normal Rp7,02 juta.

Untuk memperoleh e-voucher diskon tambah daya, pelanggan hanya perlu melakukan satu transaksi di aplikasi PLN Mobile selama periode promo. Pelanggan prabayar cukup membeli token listrik, sementara pelanggan pascabayar bisa membayar tagihan bulanan. Setelah transaksi selesai, e-voucher akan dikirimkan melalui fitur Reward di aplikasi atau lewat email terdaftar.

Selain potongan harga, PLN juga memberikan bonus e-voucher listrik senilai Rp80 ribu untuk 50 ribu pelanggan pertama yang berhasil menambah daya. Setiap akun PLN Mobile bisa memperoleh maksimal empat e-voucher tambah daya yang berlaku sampai 30 Oktober 2025, serta empat voucher listrik yang dapat digunakan hingga 28 Februari 2026.

“Melalui PLN Mobile, proses tambah daya kini semakin cepat dan praktis. Kami mengajak pelanggan untuk segera memanfaatkan promo ini sebelum berakhir,” tutur Adi.

Langkah ini menegaskan komitmen PLN dalam menghadirkan solusi energi yang mudah, terjangkau, dan mendukung produktivitas masyarakat di seluruh Indonesia. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana
LISTRIK

Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana

Aceh, hotfokus.com Aceh mulai menata ulang kehidupan setelah banjir dan longsor melumpuhkan...

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang
LISTRIK

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang

Aceh Tamiang, hotfokus.com Proses pemulihan pascabencana di Aceh Tamiang memasuki fase penting....

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali
LISTRIK

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali

Jakarta, hotfokus.com Lonjakan penggunaan kendaraan listrik (EV) makin terasa selama libur Natal...

PLN menggelar promo tambah daya listrik diskon 50% melalui PLN Mobile hingga 20 Januari 2026 untuk pelanggan rumah tangga.
LISTRIK

Awali 2026, PLN Gulirkan Diskon 50% Tambah Daya untuk Pelanggan Rumah Tangga

Jakarta, hotfokus.com PT PLN (Persero) mengawali tahun 2026 dengan program insentif bagi...