Home EKONOMI Wamendag: Perlu Integrasi Data Pastikan Kebutuhan & Produksi Komoditas Strategis
EKONOMI

Wamendag: Perlu Integrasi Data Pastikan Kebutuhan & Produksi Komoditas Strategis

Share
Wamendag Perlu Integrasi Data Pastikan Kebutuhan & Produksi Komoditas Strategis
Share

Jakarta, hotfokus.com

Indonesia memiliki beberapa komoditas strategis, seperti batu bara, nikel, dan kelapa sawit yang merupakan sumber energi baru dan energi terbarukan. Karenanya Kementerian Perdagangan (Kemendag) perlu menyusun kebijakan, di antaranya terkait dengan neraca komoditas.

“Perlu ada integrasi data untuk memastikan kebutuhan dan produksi komoditas strategis secara nasional, termasuk minyak dan gas bumi,” kata Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti, saat memberi sambutan pada acara Pertamina Portofolio Forum 2024, Rabu (4/12/2024).

Acara ini dihadiri Wakil Menteri BUMN, Kartika Wirjoatmodjo; Wakil Menteri BUMN/Wakil Komisaris Utama Pertamina, Dony Oskaria, Wakil Direktur Utama Pertamina, Wiko Migantoro, Komisaris Utama Pertamina, Muhammad Iriawan, Direksi & Dewan Komisaris Pertamina dan Direksi & Dewan Komisaris Subholding dan Anak Perusahaan Pertamina.

Ia berharap kebijakan ini dapat meningkatkan transparansi dan akurasi data serta mendukung pengambilan keputusan yang lebih efektif.

Sehingga, Wamendag berharap pengelolaan ekspor dan impor mata rantai usaha dalam industri migas dapat berjalan lebih efisien sesuai kebutuhan nyata.

Disebutkan, transisi energi merupakan bagian dari upaya untuk menuju ekonomi hijau dalam mencegah ancaman perubahan iklim dan krisis energi.

“Ini sesuai dengan Perjanjian Paris, setiap negara termasuk Indonesia memiliki komitmen untuk turut serta dalam upaya penurunan emisi gas rumah kaca (GRK) sebagai respons global terhadap ancaman perubahan iklim,” ujarnya. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible
EKONOMI

Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible

Jakarta, hotfokus.com Ekspor rajungan sulit menembus pasar Amerika Serikat (AS), jika pelaku...

EKONOMI

Menkeu: Jaga Ekonomi Tetap Tumbuh Tanpa Bahayakan APBN

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah akan memberi suntikan berupa stimulus ekonomi agar perekonomian tetap...

EKONOMI

Pundi Cadangan Devisa Kian Tebal 156,5 Miliar Dolar AS

Jakarta, hotfokus.com Pundi cadangan devisa (cadev) pemerintah akhir Desember 2025 makin tebal....

PPN DTP dorong pasar properti. Rumah123 catat permintaan hunian baru naik 16,8% sepanjang 2025.
EKONOMI

Marketplace Properti Ungkap Efek Nyata PPN DTP, Permintaan Naik Dua Digit

Jakarta, hotfokus.com Insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) kembali membuktikan...