Home NASIONAL Tol Binjai-Langsa Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura Rampung
NASIONAL

Tol Binjai-Langsa Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura Rampung

Share
Tol Binjai-Langsa Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura Rampung
Share

Jakarta, hotfokus.com

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) merampungkan proyek Tol Binjai-Langsa Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura sepanjang 19 Km. Jalan tol Trans Sumatera ini menghubungkan daerah Sumatera Utara dan Aceh.

“Ruas Tol Kuala Bingai-Tanjung Pura ini sudah dibuka untuk umum tanpa tarif sejak 29 Januari,” kata Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, dalam keterangannya sebagaimana dilansir Rabu (31/1/2024).

Menurut menteri, pengoperasian ruas tol ini menyambung Seksi Binjai-Stabat sepanjang 12,3 Km yang lebih dahulu dioperasikan pada Februari 2022 dan Seksi Stabat-Kuala Bingai sepanjang 7,55 Km sejak September 2023 lalu.

Basuki menjelaskan peningkatan aksesibilitas serta konektivitas jaringan infrastruktur jalan tol untuk memberi kelancaran, keselamatan, keamanan, juga kenyamanan perjalanan. “Jalan tol ini juga terhubung dengan kawasan l produktif seperti kawasan industri, pariwisata, bandara, dan pelabuhan akan dapat mengurangi biaya logistik dan meningkatkan daya saing produk dalam negeri,” ujarnya.

Sebelumnya, Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Tjahjo Purnomo, menambahkan seksi tol ini telah diuji coba lebih dahulu, saat libur Nataru lalu dengan dioperasikan secara fungsional selama lebih dari dua pekan dari 23 Desember 2023 hingga 10 Januari 2024 dan telah dilalui lebih dari 100 ribu kendaraan dengan lancar serta nihil kecelakaan. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Erupsi Semeru Reda, Pemerintah Tancap Gas Bersihkan Material dan Pulangkan Pengungsi
NASIONAL

Erupsi Semeru Reda, Pemerintah Tancap Gas Bersihkan Material dan Pulangkan Pengungsi

Jakarta, Hotfokus.com Erupsi Gunung Semeru mulai mereda dan aktivitas warga perlahan pulih....

PJT II Pamerkan Inovasi Digital untuk Perkuat Transparansi Pengelolaan Air
NASIONALTEKNO

PJT II Pamerkan Inovasi Digital untuk Perkuat Transparansi Pengelolaan Air

Jakarta, Hotfokus.com Perum Jasa Tirta II (PJT II) kembali mencuri perhatian setelah...

Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya
NASIONAL

Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah terus mendorong pengembangan energi terbarukan, termasuk rencana membuat prototype...

NASIONAL

Mulai Hari Ini Berlaku Potongan Tarif Transportasi Libur Nataru

Jakarta, hotfokus.com Mulai hari ini (Jumat, 21/11/2025), pemerintah memberi potongan atau diskon...