Home LISTRIK PLN–Indosat Kebut Ekosistem EV! SPKLU Digital Siap Dongkrak Layanan Pengisian Daya
LISTRIK

PLN–Indosat Kebut Ekosistem EV! SPKLU Digital Siap Dongkrak Layanan Pengisian Daya

Share
PLN–Indosat Kebut Ekosistem EV! SPKLU Digital Siap Dongkrak Layanan Pengisian Daya
Disaksikan oleh Direktur Retail dan Niaga PLN, Adi Priyanto (kanan) serta Director & Chief Strategy and Execution Officer Indosat, Ahmad Zulfikar (kiri), prosesi penandatangan MoU dilakukan oleh Executive Vice President Pengembangan Produk Niaga PLN, Ririn Rachmawardini (kedua dari kanan) bersama SVP–Head of Wholesale & Carrier Segment Indosat, Lisbon Simangunsong (kedua dari kiri) di Jakarta pada Rabu (19/11).
Share

Jakarta, hotfokus.com

PLN terus tancap gas memperluas ekosistem kendaraan listrik nasional. Kali ini, PLN menggandeng Indosat Business untuk mempercepat digitalisasi SPKLU dan memperkuat layanan energi berbasis data, AI, dan IoT. Kerja sama tersebut dikunci lewat penandatanganan MoU di Jakarta pada 19 November 2025.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menilai langkah ini akan memperkuat pondasi layanan EV di Indonesia. “Kerja sama PLN dengan Indosat akan memperkuat langkah kami dalam menghadirkan layanan SPKLU yang makin diandalkan oleh pengguna. Melalui transformasi digital, ekosistem EV di Indonesia akan semakin kuat dan sesuai kebutuhan pelanggan,” ujarnya.

PLN ingin mendorong pertumbuhan kendaraan listrik dari sisi infrastruktur hingga kualitas layanan. Direktur Retail dan Niaga PLN, Adi Priyanto, menyebut digitalisasi SPKLU jadi kunci percepatan. “Dengan dukungan teknologi digital dari Indosat Business, kami dapat meningkatkan kualitas layanan dan memastikan kesiapan kami melayani pertumbuhan pengguna kendaraan listrik di Indonesia,” jelas Adi.

Kolaborasi ini mencakup transformasi penuh SPKLU, perluasan ekosistem KBLBB, hingga pemanfaatan data analytics untuk perencanaan dan efisiensi operasional. Dengan model layanan baru tersebut, pengalaman pengisian daya diproyeksikan makin cepat, modern, dan nyaman.

Dari sisi Indosat, kerja sama ini mempertegas peran perusahaan sebagai orkestrator digital di sektor energi. Director & Chief Business Officer Indosat Ooredoo Hutchison, Muhammad Buldansyah, mengatakan, “Dengan kekuatan data, AI, IoT, dan konektivitas yang andal, kami membantu PLN mempercepat transformasi digital melalui layanan SPKLU yang lebih cerdas dan aman.”

Ahmad Zulfikar, Director & Chief Strategy & Execution Officer Indosat, menambahkan bahwa kemitraan ini akan memperkokoh digitalisasi sektor-sektor strategis nasional. “Kemitraan ini bukan hanya menghadirkan efisiensi operasional, tetapi juga membuka jalan bagi ekosistem kendaraan listrik yang lebih inklusif dan berkelanjutan,” tegasnya.

Kolaborasi PLN dan Indosat ini diyakini menjadi akselerator besar bagi ekosistem EV Indonesia sekaligus memperkuat langkah menuju target transisi energi dan NZE 2060. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana
LISTRIK

Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana

Aceh, hotfokus.com Aceh mulai menata ulang kehidupan setelah banjir dan longsor melumpuhkan...

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang
LISTRIK

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang

Aceh Tamiang, hotfokus.com Proses pemulihan pascabencana di Aceh Tamiang memasuki fase penting....

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali
LISTRIK

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali

Jakarta, hotfokus.com Lonjakan penggunaan kendaraan listrik (EV) makin terasa selama libur Natal...

PLN menggelar promo tambah daya listrik diskon 50% melalui PLN Mobile hingga 20 Januari 2026 untuk pelanggan rumah tangga.
LISTRIK

Awali 2026, PLN Gulirkan Diskon 50% Tambah Daya untuk Pelanggan Rumah Tangga

Jakarta, hotfokus.com PT PLN (Persero) mengawali tahun 2026 dengan program insentif bagi...