Home Uncategorized Komitmen Bangun Koperasi Inkud Dukung Prabowo-Gibran
Uncategorized

Komitmen Bangun Koperasi Inkud Dukung Prabowo-Gibran

Share
Share

Jakarta, Hotfokus.com

Induk Koperasi Unit Desa (Inkud) mendukung pasangan Capres/Cawapres Prabowo Subianto Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. Ketua Inkud, Portasius Nggedi, menegaskan dukungan terhadap pasangan Capres/Cawapres ini bukan tanpa alasan.

Portasius menyebut Prabowo layak menjadi presiden pada Pilpres 2024, karena beliau merupakan sosok yang konsisten mengembangkan koperasi di tanah air. Keluarga Prabowo memiliki keterkaitan yang kuat dengan koperasi. Ayah Prabowo, Soemitro Djojohadikoesoemo merupakan seorang ekonom yang aktif mendukung koperasi untuk kemajuan ekonomi pedesaan pada masanya.

“Kami sudah deklarasi dukungan ke Capres Prabowo, karena beralasan Prabowo keluarga koperasi, kita bisa melihat sosok ayahnya (Soemitro) yang begawan Ekonomi,” kata Portasius pada wartawan, Senin (4/12/2023).

Portasius mengaku posisinya mendukung Prabowo tidak ada kaitan dengan parpol manapun.

Sebelumnya Sabtu (4/11/2023), Inkud secara resmi mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo-Gibran. Mereka memberi dukungan ini karena Prabowo dinilai memiliki komitmen yang kuat dalam pembangunan koperasi di Indonesia.

Pada Rapat Anggota Tahunan Inkud, Prabowo Subianto terpilih kembali sebagai ketua Dewan Pembina Inkud untuk periode 2023-2028. Keputusan ini diambil berdasarkan musyawarah anggota Inkud. (asl/bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Kilang Balikpapan Naik Kelas! RFCC Complex Dorong Produksi BBM Euro 5
Uncategorized

Kilang Balikpapan Naik Kelas! RFCC Complex Dorong Produksi BBM Euro 5

Jakarta, hotfokus.com Proyek modernisasi Kilang Balikpapan kian menunjukkan tajinya. Residual Fluid Catalytic...

Gasifikasi Batu Bara Jadi Andalan! Pertamina–MIND ID Dorong DME untuk Tekan Impor LPG
Uncategorized

Gasifikasi Batu Bara Jadi Andalan! Pertamina–MIND ID Dorong DME untuk Tekan Impor LPG

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina (Persero) bersama Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID...

Menkeu: Bukan Sekadar Ganti Sopir. LPEI Harus Lakukan Pembenahan
Uncategorized

Menkeu: Bukan Sekadar Ganti Sopir. LPEI Harus Lakukan Pembenahan

Jakarta, hotfokus.com Pergantian pejabat baru di lingkungan Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI)...

KKP: Bangun 65 Kampung Nelayan Serap 17.550 Pekerja
Uncategorized

KKP: Bangun 65 Kampung Nelayan Serap 17.550 Pekerja

Jakarta, hotfokus.com Wow, Ribuan pekerja diserap dalam program pembangunan 65 Kampung Nelayan...