Home LISTRIK Electricity Connect 2024 Siap Digelar, Momentum Kolaborasi untuk Transisi Energi
LISTRIK

Electricity Connect 2024 Siap Digelar, Momentum Kolaborasi untuk Transisi Energi

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

Konferensi dan pameran sektor ketenagalistrikan terbesar di Asia Tenggara akan digelar dalam ajang bertajuk Electricity Connect 2024 di Jakarta Convention Center pada 20-22 November 2024. Ajang yang diinisiasi oleh Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) ini menjadi wadah utama bagi para pemimpin industri, ahli, dan inovator untuk berdiskusi serta memamerkan solusi inovatif dalam mendukung agenda transisi energi.

Ketua Umum MKI, Evy Haryadi, menjelaskan, ajang Electricity Connect mengusung tema “Go Beyond Power, Energizing The Future” sehingga Isu transisi energi dan pengembangan Energi Baru Terbarukan (EBT) akan menjadi sorotan utama dalam pameran dan konferensi.

“Acara ini tidak hanya menjadi ajang pameran teknologi mutakhir, tetapi juga forum kolaborasi global untuk mempercepat penggunaan EBT dan mencapai target Net Zero Emissions (NZE) pada 2060,” kata Evy.

Electricity Connect 2024 akan menghadirkan pembicara utama seperti Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo, Wakil Ketua Korea Smart Grid Association Jae Won Chang, serta para akademisi dan perwakilan perusahaan multinasional. Para pembicara akan membahas tantangan dan peluang dalam mewujudkan transisi energi bersih.

Dengan lebih dari 500 exhibitor dan diperkirakan menarik 15.000 pengunjung, acara ini diharapkan menjadi momentum strategis untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor.

“Melalui kolaborasi dan inovasi yang tercipta dari Electricity Connect 2024, Indonesia diharapkan makin siap mencapai ketahanan energi yang berkelanjutan, mempercepat transisi energi bersih, serta berkontribusi pada ekonomi hijau baik di tingkat regional maupun global,” tutup Evy.

Selaras dengan hal tersebut, PT PLN (Persero) mendukung penuh agenda Electricity Connect yang diinisiasi oleh MKI karena merupakan salah satu wadah sekaligus momentum yang tepat untuk berkolaborasi dalam mewujudkan transisi energi di tanah air.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengungkapkan perubahan iklim merupakan ancaman seluruh umat manusia, maka dalam menjalankan transisi energi dibutuhkan kolaborasi secara global.

“Perubahan iklim merupakan tantangan sekaligus masalah global sehingga tidak dapat diatasi dalam suasana kesendirian, oleh karena itu, Electricity Connect 2024 akan menjadi wadah sekaligus momentum yang sangat penting bagi komunitas global untuk berkolaborasi dalam menyelamatkan bumi,” pungkas Darmawan.()

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana
LISTRIK

Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana

Aceh, hotfokus.com Aceh mulai menata ulang kehidupan setelah banjir dan longsor melumpuhkan...

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang
LISTRIK

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang

Aceh Tamiang, hotfokus.com Proses pemulihan pascabencana di Aceh Tamiang memasuki fase penting....

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali
LISTRIK

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali

Jakarta, hotfokus.com Lonjakan penggunaan kendaraan listrik (EV) makin terasa selama libur Natal...

PLN menggelar promo tambah daya listrik diskon 50% melalui PLN Mobile hingga 20 Januari 2026 untuk pelanggan rumah tangga.
LISTRIK

Awali 2026, PLN Gulirkan Diskon 50% Tambah Daya untuk Pelanggan Rumah Tangga

Jakarta, hotfokus.com PT PLN (Persero) mengawali tahun 2026 dengan program insentif bagi...