Home HUKUM Dirjen Hubla Kemenhub Ditangkap KPK
HUKUMNASIONAL

Dirjen Hubla Kemenhub Ditangkap KPK

Share
Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Bobby Reynold Mamahit mengenakan rompi tahanan KPK usai diperiksa di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (16/2). Bobby ditahan KPK sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dalam proyek pembangunan Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran Tahap III di Sorong tahun 2011. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A./pd/16
Share

Jakarta, hotfokus.com

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap pejabat Kementerian Perhubungan, dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT), Rabu (23/8) malam.

Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, pejabat yang ditangkap adalah seorang Direktur Jenderal di Kementerian Perhubungan.

“Ada sejumlah uang yang kami amankan. Kami perlu waktu untuk menghitungnya, ada dalam bentuk dolar AS, dolar Singapura dan mata uang asing lain serta rupiah,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Kamis.

Menurut informasi, dalam OTT tersebut aparat KPK menangkap Direktur Jenderal Hubungan Laut dari Kementerian Perhubungan. “Kami konfirmasi, benar ada OTT lagi yang dilakukan KPK di Jakarta tadi malam. Ada Penyelenggara Negara yang kita amankan,” ungkap Febri.

Tapi Febri belum mengungkap kasus dibalik OTT dan uang yang diamankan tersebut. “Pemeriksaan intensif sedang dilakukan. Sesuai KUHAP ada waktu paling lambat 24 jam sebelum menentukan status yang bersangkutan,” tambah Febri.

Sementara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membenarkan adanya Operasi Tangkap Tangan yang dilakukan aparat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di kantor pusat kementerian di Jakarta pada Rabu (23/8) malam.

“Menurut informasi demikian,” kata Pelaksana Tugas Harian Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kemenhub Hengki Angkasawan kepada Antara di Jakarta, Kamis.

Segel KPK diinformasikan ada di pintu ruangan Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kemenhub Antonius Tonny Budiono di Lantai 4 Gedung Karsa Kementerian Perhubungan.(adi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
NASIONAL

Nelayan dari KNMP Bentenge Ekspor Perdana 1 Ton Ikan Segar ke Arab

Jakarta, hotfokus.com Keren, nelayan dari Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bentenge, Kabupaten...

NASIONAL

Wamendag: Program B50 Tak akan Ganggu Ekspor Sawit ke Pakistan

Pakistan, hotfokus.com Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, menegaskan...

NASIONAL

Waspada, Informasi Pendaftaran Program Bantuan Subsidi Upah 2026

Jakarta, hotfokus.com Masyarakat diingatkan tidak tergiur terhadap informasi palsu atau hoaks terkait...

RI Betot Potensi Transaksi Rp1,16 Triliun di CAEXPO 2025 di Tiongkok
NASIONAL

Rantai Pasok Distribusi JadiKunci Stabilitas Harga Pangan

Bandung, hotfokus.com Bencana alam yang meluluhlantakan sejumlah wilayah di Sumatera dan Aceh...