Home INTERNASIONAL Diduga Milik Warga Filipina, KKP Sita 8 Rumpon Ilegal
INTERNASIONAL

Diduga Milik Warga Filipina, KKP Sita 8 Rumpon Ilegal

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

Petugas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyita delapan rumpon ilegal di wilayah laut Sulawesi yang berbatasan dengan perairan Filipina. Penyitaan rumpon merupakan hasil penertiban yang dilaksanakan Kapal Pengawas Perikanan (KP) Orca 01 pada 1-2 Desember 2024.

“Rumpon berjenis menetap atau ponton itu, ditemukan tak jauh dari perbatasan wilayah Indonesia-Filipina,” kata Dirjen Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP), Dr Pung Nugroho Saksono, dalam keterangannya seperti dikutip Sabtu (7/12/2024).

Dirjen mengaku penyitaan terhadap rumpon tersebut, karena tidak memiliki identitas, juga tanpa mengantongi izin pemerintah.

Kedelapan rumpon tersebut dibawa dan diserahkan Direktur Pengendalian Operasi Armada (POA) Saiful Umam ke Pangkalan PSDKP Bitung, Sulawesi Utara.

“Kami menduga, rumpon ilegal tersebut sengaja dijadikan fishing ground oleh kapal ikan asing pelaku illegal fishing,” imbuh Saiful Umam.

Rumpon atau Fish Aggregating Device (FAD) merupakan alat bantu penangkapan ikan yang penting untuk meningkatkan produktivitas penangkapan ikan.

Namun, ia menambahkan keberadaannya perlu pengelolaan dan pengaturan khusus agar tertib serta sesuai daya dukung sumber daya ikan dan lingkungannya. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ketegangan AS–Venezuela Bayangi Rantai Pasok, Ekspor RI Perlu Waspada
INTERNASIONAL

Ketegangan AS–Venezuela Bayangi Rantai Pasok, Ekspor RI Perlu Waspada

Jakarta, Hotfokus.com Ketegangan geopolitik global kembali memanas setelah Amerika Serikat melancarkan serangan...

INTERNASIONAL

Lagi, RI Kirim 243 Pekerja Migran ke Korsel. Bekerja Sambil Belajar

Jakarta, hotfokus.com Lagi, Indonesia melalui skema government to government (G to G)...

Ekspor rebar Indonesia ke Australia kembali terbuka setelah penyelidikan antidumping dihentikan. Produk baja RI dipastikan bebas BMAD.
INTERNASIONAL

Produk Rebar Indonesia Bebas BMAD, Ekspor Ke Australia Siap Digenjot

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah Australia resmi menghentikan penyelidikan antidumping terhadap produk hot rolled...

INTERNASIONAL

Uni Eropa ‘Ngotot’ Ajukan Countervailing Duties Pada Produk Baja Nirkarat RI

Jakarta, hotfokus.com Menyusul keluarnya putusan panel sengketa DS616 Badan Perdagangan Dunia (WTO),Uni...