Home Uncategorized Daya Tampung Kolam Berlebih. Izin Operasi Kapal Ikan di Muara Angke di Moratorium
Uncategorized

Daya Tampung Kolam Berlebih. Izin Operasi Kapal Ikan di Muara Angke di Moratorium

Share
Daya Tampung Kolam Berlebih. Izin Operasi Kapal Ikan di Muara Angke di Moratorium
Share

Jakarta, hotfokus.com

Daya tampung kolam melebihi kapasitas kolam, izin operasi kapal penangkap ikan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Muara Angke di moratorium sementara.

“Kebijakan yang berlaku awal Januari 2026 ini menyusul hasil pertemuan dengan Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Provinsi DKI Jakarta serta Kepala Pengelola PPN Muara Angke beberapa waktu lalu,” kata Dirjen Perikanan Tangkap Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Lotharia Latif, dalam keterangannya sebagaimana dikutip Jumat (2/1/2026).

Selain itu, KKP juga akan mengecek dan mendata kembali pelabuhan perikanan yang sudah over kapasitas serta mengatur dan melakukan pemerataan operasional kapal sesuai standar dan aturan yang berlaku.

“Ini termasuk pelabuhan Nizam Zachman Jakarta yang akan ditata kembali karena sudah over kapasitas hingga terkesan kumuh dan tak layak serta memenuhi standar pelabuhan yang modern, aman, nyaman, higienis,” jelasnya.

Data perizinan menyebutkan saat ini ada 2.564 kapal yang terdaftar berpangkalan di Muara Angke. Namun tak seluruh kapal tersebut aktif melakukan kegiatan bongkar muat di pelabuhan. Sebagian besar kapal hanya singgah untuk keperluan administrasi dan pengisian logistik.

kolam PPN Muara Angke memiliki luas 63.993 meter persegi dan panjang dermaga keseluruhan 1.215 meter terdiri dari panjang dermaga utama 915 meter dan dermaga Kali Adem 300 meter.

Saat ini dermaga Kali Adem mengalami pendangkalan, sehingga kapal tak maksimal untuk tambat dan labuh. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
PLN ngebut pulihkan listrik 176 desa terisolir di Aceh. Medan berat tak jadi halangan, petugas siap terjang lokasi terdampak.
Uncategorized

PLN Percepat Terang di Aceh, 176 Desa Masih Jadi Fokus Pemulihan Pascabencana

Aceh, hotfokus.com PT PLN (Persero) terus menggenjot pemulihan jaringan listrik di Aceh...

64 Kampung Nelayan Merah Putih Bakal Rampung Awal 2026
Uncategorized

Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bakal Rampung Awal 2026

Jakarta, hotfokus.com “Secara bertahap 64 lokasi lain yang pembangunannya dimulai Oktober 2025...

Pertamina Perkuat Layanan Nataru, Serambi MyPertamina Jadi Andalan Pemudik di 34 Lokasi
Uncategorized

Pertamina Perkuat Layanan Nataru, Serambi MyPertamina Jadi Andalan Pemudik di 34 Lokasi

Jakarta, hotfokus.com Arus perjalanan masyarakat selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru...

Malam Natal Terang Benderang! Dirut PLN Pastikan Pasokan Listrik Nasional Masih "Melimpah"
Uncategorized

Malam Natal Terang Benderang! Dirut PLN Pastikan Pasokan Listrik Nasional Masih “Melimpah”​

Jakarta, hotfokus.com ​Kabar gembira datang dari sektor energi nasional! PT PLN (Persero)...