Home EKONOMI Pembayaran JS Saving Plan, Jiwasraya Buka Layanan Khusus
EKONOMI

Pembayaran JS Saving Plan, Jiwasraya Buka Layanan Khusus

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

Manajemen PT Asuransi Jiwasraya (Persero) menyatakan telah membuka layanan khusus sebagai upaya pembayaran polis JS Saving Plan.

Sekretaris Perusahaan Asuransi Jiwasraya, Budiyono di Jakarta, Kamis menyampaikan bahwa hal itu dilakukan sebagai wujud komitmen dan tanggung jawab perseroan dalam menjalin komunikasi dengan para mitra dan pemegang polis JS Saving Plan.

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan para mitra yakni bank penjual (bancassurance) untuk melakukan dialog dengan nasabah dalam bentuk co-handling dan one on one atau small group,” ujarnya.

Selain membuka layanan khusus dan dialog, lanjut dia, manajemen Jiwasraya juga telah berkomunikasi dengan pemegang polis mulai dari pesan elektronik, surat elektronik, dan telepon.

Tak hanya itu, perusahaan asuransi jiwa plat merah ini juga terus melakukan koordinasi dengan regulator yakni Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Kementerian Badan Usaha Miliki Negara (BUMN) selaku pemegang saham untuk menginformasikan kondisi terkini perihal penanganan pembayaran polis JS Saving Plan.

Sebagai quick win strategy dalam menyelesaikan pembayaran JS Saving Plan, manajemen Jiwasraya menawarkan opsi roll over (perpanjangan) dengan bunga sebesar tujuh persen per tahun dibayar di muka.

Selain itu, perseroan juga secara intensif melakukan pendekatan dengan seluruh mitra dan nasabah pemegang JS Saving Plan.(ert)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
EKONOMI

Antisipasi Tekanan Inflasi, Pemerintah Siapkan Jurus Stimulus Ekonomi

Jakarta, hotfokus.com Mengantisipasi terjadinya potensi inflasi pada kuartal I-2026, akibat ketidapastian global...

RI Berpeluang Jadi ProdusenElektronik Kedua Setelah RRT
EKONOMI

Antisipasi Cuaca Tak Bersahabat, Pasokan Bapok Harus Dipercepat

Jakarta, hotfokus.com Mengantisipasi cuaca tak bersahabat, pasokan bahan pokok (bapok) jelang Bulan...

Menkeu: Bea Cukai Harus Kawal Permintaan Domestik
EKONOMI

Menkeu: Bea Cukai Harus Kawal Permintaan Domestik

Jakarta, hotfokus.com Menteri Keuangan (Menkeu), Purbaya Yudhi Sadewa, meminta jajarannya terutama Bea...

Sepanjang 2023, Nilai Transaksi Lelang DJKN Tembus Rp44,34 T
EKONOMI

Di Taiwan, WNI Bayar Biaya Urus Paspor di Minimarket

Taipei, hotfokus.com Kabar gembira bagi Warga Negara Indonesia (WNI) di Taiwan. Mereka...