Home LISTRIK PLN Gerakkan Rehabilitasi Mangrove untuk Tangkal Banjir Rob di Pesisir Utara Jawa
LISTRIK

PLN Gerakkan Rehabilitasi Mangrove untuk Tangkal Banjir Rob di Pesisir Utara Jawa

Share
PLN Gerakkan Rehabilitasi Mangrove untuk Tangkal Banjir Rob di Pesisir Utara Jawa
Tampak relawan sedang menimbang sampah yang berhasil dikumpulkan saat kegiatan aksi bersih di Pantai Tirang, Semarang (9/10).
Share

Semarang, Hotfokus.com

PT PLN (Persero) kembali menunjukkan komitmen nyatanya terhadap pelestarian lingkungan lewat program PLN Peduli. Kali ini, perusahaan listrik pelat merah tersebut bersama masyarakat menanam 72.400 batang mangrove di area seluas 20,2 hektare yang terbentang di Pantai Tirang, Semarang, dan Desa Betahwalang, Demak.

Inisiatif ini tidak hanya bertujuan memulihkan kawasan pesisir dari ancaman abrasi dan banjir rob, tetapi juga membuka peluang bagi masyarakat sekitar untuk hidup lebih aman dan produktif.

Kasno, relawan dari Komunitas Semarang Mangrove, menyebut penanaman tersebut sebagai langkah berkelanjutan untuk menjaga pesisir utara Jawa. “Wilayah ini sering terdampak abrasi, namun kami percaya mangrove yang ditanam hari ini akan membawa manfaat besar di masa depan,” katanya.

Sementara itu, Deputi Bidang Koordinasi Keterjangkauan dan Keamanan Pangan Kemenko Pangan, Nani Hendiarti, menilai ekosistem mangrove memiliki peran vital dalam menjaga ketahanan pangan. Ia menjelaskan bahwa hutan mangrove bukan hanya benteng alami terhadap gelombang laut, tetapi juga menopang produktivitas sektor perikanan yang menjadi sumber pangan utama masyarakat pesisir.





“Melindungi mangrove berarti menjaga ketersediaan pangan dan mendukung keberlanjutan hasil laut nasional,” ujar Nani.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menegaskan bahwa upaya ini sejalan dengan strategi perusahaan menuju Net Zero Emissions. “Menanam mangrove berarti menanam kehidupan. Akar pohon menahan abrasi, batangnya menangkis ombak, dan daunnya menyerap karbon. Langkah ini menjadi bagian dari misi kami membangun masa depan hijau,” ungkapnya.

General Manager PLN Unit Induk Pembangkitan (UIK) Tanjung Jati B, Andi Makkasau, menambahkan, pihaknya turut mendukung program “Mageri Segoro” dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Tahun ini, PLN menanam ribuan bibit mangrove di enam daerah, mulai dari Demak, Pemalang, Rembang, hingga Brebes.

Selain rehabilitasi mangrove, PLN juga menyediakan instalasi pemanen air hujan untuk membantu masyarakat mengelola air bersih dan mengurangi potensi genangan. Hingga Oktober 2025, PLN bersama masyarakat telah menanam 218.179 bibit mangrove dan memulihkan 158 hektare lahan pesisir di berbagai wilayah Indonesia. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana
LISTRIK

Ribuan Genset Jadi Sumber Harapan, Listrik Sementara Hidupkan Aceh Pascabencana

Aceh, hotfokus.com Aceh mulai menata ulang kehidupan setelah banjir dan longsor melumpuhkan...

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang
LISTRIK

Listrik Langsung Aktif, Warga Terdampak Bencana Mulai Tempati Huntara Danantara Aceh Tamiang

Aceh Tamiang, hotfokus.com Proses pemulihan pascabencana di Aceh Tamiang memasuki fase penting....

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali
LISTRIK

Libur Nataru Jadi Momentum EV, Pemakaian Listrik SPKLU Melejit Hampir 5 Kali

Jakarta, hotfokus.com Lonjakan penggunaan kendaraan listrik (EV) makin terasa selama libur Natal...

PLN menggelar promo tambah daya listrik diskon 50% melalui PLN Mobile hingga 20 Januari 2026 untuk pelanggan rumah tangga.
LISTRIK

Awali 2026, PLN Gulirkan Diskon 50% Tambah Daya untuk Pelanggan Rumah Tangga

Jakarta, hotfokus.com PT PLN (Persero) mengawali tahun 2026 dengan program insentif bagi...