Home NASIONAL Ekonomi Tumbuh 8 Persen, Emisi Karbon Harus Turun
NASIONAL

Ekonomi Tumbuh 8 Persen, Emisi Karbon Harus Turun

Share
Ekonomi Tumbuh 8 Persen, Emisi Karbon Harus Turun
Share

Jakarta, hotfokus.com

Target pertumbuhan ekonomi 8 persen pada 2029 harus sejalan dengan menurunnya emisi karbon, bukan sebaliknya. Karena itu diperlukan strategi yang jelas agar pembangunan tak menimbulkan beban lingkungan.

“Untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi 8 persen pada 2029 mendatang pasti menghasilkan emisi karbon lebih banyak. Karenanya, kita membutuhkan upaya serius untuk menurunkan emisi karbon,” kata Utusan Khusus Presiden Bidang Iklim dan Energi, Hashim Djojohadikusumo, sebagaimana dilansir Kementerian Perindustrian, Rabu (20/8/2025).

Ia menegaskan Indonesia memiliki peluang besar untuk membuktikan pembangunan ekonomi hijau bisa menjadi motor pertumbuhan. Tentunya dengan mengintegrasikan investasi energi bersih, efisiensi industri dan teknologi rendah karbon.

“Dengan demikian target tersebut dapat dicapai,” jelasnya.

Hal senada juga dikatakan Menteri Perindustrian (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita. “Kami sependapat dengan Pak Hashim bahwa pertumbuhan ekonomi tak boleh dipertentangkan dengan upaya menurunkan emisi karbon atau gas rumah kaca di sektor industri. Justru sebaliknya, keduanya harus berjalan seiring,” katanya.

Apalagi, menteri mengaku industri menyumbang sekitar 30 persen dari total emisi CO2 di Indonesia. Karenanya upaya menurunkan emisi gas rumah kaca di sektor industri tak hanya penting bagi keberlanjutan lingkungan. Tapi juga akan mendukung pencapaian target pertumbuhan ekonomi 8 persen pada 2029.

Saat ini, menperin mengungkap industri manufaktur dalam negeri berada pada titik krusial dalam menghadapi tuntutan global yang semakin besar, khususnya terkait upaya menurunkan emisi gas rumah kaca dan bertransisi menuju energi bersih.

“Langkah percepatan transformasi industri hijau menjadi kebutuhan yang mendesak untuk menjaga daya saing nasional di tengah tren ekonomi hijau global,” jelasnya. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
NASIONAL

Nelayan dari KNMP Bentenge Ekspor Perdana 1 Ton Ikan Segar ke Arab

Jakarta, hotfokus.com Keren, nelayan dari Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bentenge, Kabupaten...

NASIONAL

Wamendag: Program B50 Tak akan Ganggu Ekspor Sawit ke Pakistan

Pakistan, hotfokus.com Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, menegaskan...

NASIONAL

Waspada, Informasi Pendaftaran Program Bantuan Subsidi Upah 2026

Jakarta, hotfokus.com Masyarakat diingatkan tidak tergiur terhadap informasi palsu atau hoaks terkait...

RI Betot Potensi Transaksi Rp1,16 Triliun di CAEXPO 2025 di Tiongkok
NASIONAL

Rantai Pasok Distribusi JadiKunci Stabilitas Harga Pangan

Bandung, hotfokus.com Bencana alam yang meluluhlantakan sejumlah wilayah di Sumatera dan Aceh...