Home NASIONAL Elnusa Group Saweran Untuk Bantu Korban Bencana Alam
NASIONAL

Elnusa Group Saweran Untuk Bantu Korban Bencana Alam

Share
Share

Jakarta, Hotfokus.com

PT Elnusa Tbk dan Group melalui Yayasan Baitul Hikmah Elnusa (YBHE) menyalurkan bantuan untuk masyarakat yang terdampak bencana nasional pada Januari 2021 kemarin. Elnusa Group yang terdiri dari Elnusa holding dan anak perusahaannya PT Elnusa Petrofin, PT Elnusa Fabrikasi Konstruksi, PT Elnusa Trans Samudera dan PT Sigma Cipta Utama serta PT Patra Nusa Data berperan aktif dalam pengumpulan donasi yang dibuka selama dua pekan sejak 17 januari 2021 – 1 Februari 2021. Dari penyaluran donasi yang terkumpul, Elnusa bekerja sama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT) untuk menyalurkan bantuan dengan baik, tepat guna dan tepat sasaran.

“Sebagai bentuk empati kepada masyarakat yang terdampak bencana nasional, Alhamdulilah Elnusa Group berhasil mengumpulkan donasi sebanyak Rp.155,68 juta yang dikumpulkan dari Elnusa Group serta donasi yang disampaikan langsung oleh karyawan. Elnusa berencana akan menyalurkan bantuan tersebut ke beberapa wilayah terdampak bencana di Indonesia seperti Banjir di Kalimantan Selatan, Gempa Sulawesi Barat dan daerah lainnya,” kata Direktur SDM & Umum Elnusa, Tenny Elfrida dalam keterangannya, Rabu (10/2/2021).

Tenny menambahkan kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan CSR Elnusa yang memang rutin dilakukan dalam penanganan bencana. Selain itu, ini juga merupakan bukti nyata dari implementasi dari dua tata nilai AKHLAK di BUMN Pertamina sebagai induk perusahaan Elnusa yang juga diterapkan di Elnusa Group yaitu Harmonis serta Kolaborasi. Melalui implementasi harmonis dan kolaborasi masyarakat yang tertimpa bencana bebannya bisa terkurangi.

“Melalui bantuan yang disampaikan Elnusa Group ini diharapkan dapat bermanfaat juga meringankan sedikit beban masyarakat yang terdampak bencana serta menjadi keberkahan untuk Elnusa Group yang tidak padam untuk selalu berbagi,” pungkasnya. (DIN/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
NASIONAL

Kemendag Terus Perkuat Sistem Logistik Agar Biaya Lebih Efisien

Jakarta, hotfokus.com Kementerian Perdagangan (Kemendag) terus mendorong penguatan digitalisasi dalam sistem logistik...

NASIONAL

KKP dan Pemkot Bogor Tebar 15 Ribu Ekor Benih Ikan ke Sungai Ciliwung

Jakarta, hotfokus.com Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama Pemkot Bogor, Jawa Barat,...

NASIONAL

Program Magang Buka Peluang Peserta Direkrut Pelaku Usaha

Jakarta, hotfokus.com Program pemagangan nasional diharapkan membuka peluang bagi para peserta lulusan...

Pemerintah dorong swasta dan BUMN jadi “kakak asuh” koperasi untuk memperkuat ekonomi desa, membuka lapangan kerja, dan menciptakan sistem ekonomi yang adil.
NASIONAL

Demi Keadilan Ekonomi, Swasta BUMN Diminta Jadi “Kakak Asuh” Koperasi

Tangerang, hotfokus.com Menteri Koperasi Ferry Juliantono menegaskan pentingnya peran swasta dan BUMN...