Home NASIONAL Takut Terjadi Dutch Disease, Pemerintah Tak Mau Bergantung Pada Komoditas
NASIONAL

Takut Terjadi Dutch Disease, Pemerintah Tak Mau Bergantung Pada Komoditas

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

Pemerintah tidak ingin ekonomi nasional bergantung terus pada komoditas atau bahan mentah, karena tak mau terjadi fenomena dutch disease.

“Ketika harga komoditas turun, kesejahteraan masyarakat akan terganggu,” kata Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Airlangga Hartarto, saat Rakornas Investasi 2024, Rabu (11/12/2024).

Kalau yang lalu, pemerintah hanya mengandalkan minyak kelapa sawit (CPO), tekstil dan migas. Sekarang ditambah dengan hilirisasi, ekonomi digital dan semikonduktor.

Karenanya, menko mengungkap perlu dilakukan pendalaman struktur di industri sektor manufaktur karena akan mendorong nilai tambah dan sektor manufaktur berkontribusi hampir 20 persen dari GDP Indonesia.

Selain itu juga mendorong pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), sehingga masih butuh perhatian khusus.

Agar target pertumbuhan ekonomi 8 persen tercapai dalam lima tahun ke depan, Airlangga mengakui dibutuhkan upaya serius untuk memantik pertumbuhan ekonomi. Karena itu menargetkan investasi pada 2025 sebesar Rp1.900 triliun.

Untuk itulah, Indonesia harus memperkuat kerjasama internasional seperti meningkatkan investasi berorientasi ekspor, akselerasi ekonomi digital, transisi energi baru terbarukan, termasuk gencar melakukan hilirisasi.

“Tentu kebijakannya adalah konsumsi, investasi dan ekspor. Jadi, rumus konsumsi, investasi, dan ekspor ini sepertinya berulang,” kata Menko Airlangga. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
NASIONAL

Nelayan dari KNMP Bentenge Ekspor Perdana 1 Ton Ikan Segar ke Arab

Jakarta, hotfokus.com Keren, nelayan dari Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bentenge, Kabupaten...

NASIONAL

Wamendag: Program B50 Tak akan Ganggu Ekspor Sawit ke Pakistan

Pakistan, hotfokus.com Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, menegaskan...

NASIONAL

Waspada, Informasi Pendaftaran Program Bantuan Subsidi Upah 2026

Jakarta, hotfokus.com Masyarakat diingatkan tidak tergiur terhadap informasi palsu atau hoaks terkait...

RI Betot Potensi Transaksi Rp1,16 Triliun di CAEXPO 2025 di Tiongkok
NASIONAL

Rantai Pasok Distribusi JadiKunci Stabilitas Harga Pangan

Bandung, hotfokus.com Bencana alam yang meluluhlantakan sejumlah wilayah di Sumatera dan Aceh...