Home NASIONAL Puluhan Ojek Online Geruduk Kantor Perusahaannya
NASIONAL

Puluhan Ojek Online Geruduk Kantor Perusahaannya

Share
Share

JAKARTA — Menyusul kantor Grab, hari ini puluhan pengemudi ojek online menggerudug kantor Go-Jek di bagian belakang Pasaraya Blok M, Jalan Iskandarsyah II, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (12/9/2018) sekitar pukul 10.40 WIB.

Massa menyebut diri Gerakan Hantam Aplikator Nakal (Gerhana), melalui pelantang suara menyatakan menolak aplikasi menjadi perusahaan transportasi. Massa juga menyuarakan agar eksploitasi terhadap mitra pengemudi online segera disetop.

Massa pendemo memprotes selama ini disebut mitra oleh Go-Jek maupun Grab, namun tidak pernah dilibatkan dalam pengambilan kebijakan, termasuk penentuan tarif.

Tuntutan aksi, serupa dengan yang pernah disampaikan saat unjuk rasa di kantor Grab di Lippo Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (10/9/2018).

Aksi Gerhana di Blok M mendapat pengawalan 300 personil dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Selatan dan Polsek Kebayoran Baru.

Wakil Kepala Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Budi Sartono, terjun ke lapangan dan berbaur dengan aparat pengamanan. “Ada 300 personel untuk pengamanan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Selatan dan Polsek Kebayoran Baru. Pengamanan tetap dari polres yang mengendalikan, kita minta BKO dari Polda, Brimob dan lainnya. kompi 2 SSK dari bantuan dari Polda, dua kompi lah,” ujarnya kepada wartawan.

Selain melakukan pengamanan aksi, aparat kepolisian juga melakukan rekayasa lalu lintas, agar aktivitas masyarakat tidak terganggu aksi demonstrasi.

“Sementara kita fokus pada pengamanan gedung, kita arahkan agar tidak menggangu jalannya arus lalin. Silakan bagi pengunjuk rasa untuk mengaspirasi suaranya yang pasti jangan mengganggu kenyamanan warga baik itu lalin maupun kenyamanan lainnya,” ungkap Budi. (kn)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Mentan Amran menyita 133 ton bawang bombay ilegal dan menegaskan tak ada toleransi impor ilegal yang merugikan petani.
NASIONAL

Amran Geram! Impor Ilegal Bawang Ancam Petani, 133 Ton Disita dan Pelaku Diburu

Jakarta, hotfokus.com Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman kembali mengirim sinyal keras ke...

Penjaminan dan asuransi ekspor dinilai krusial untuk menekan risiko perdagangan global di tengah gejolak geopolitik dan digitalisasi transaksi.
NASIONAL

Penjaminan Ekspor Jadi Andalan Hadapi Gejolak Perdagangan Global

Jakarta, hotfokus.com Dinamika perdagangan global yang makin kompleks menuntut pelaku usaha dan...

NASIONAL

Nelayan dari KNMP Bentenge Ekspor Perdana 1 Ton Ikan Segar ke Arab

Jakarta, hotfokus.com Keren, nelayan dari Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bentenge, Kabupaten...

NASIONAL

Wamendag: Program B50 Tak akan Ganggu Ekspor Sawit ke Pakistan

Pakistan, hotfokus.com Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, menegaskan...