Home EKONOMI Pertamina: Banjir Semarang Tak Ganggu Layanan dan Fasilitas Operasional
EKONOMINASIONALPERTAMINA

Pertamina: Banjir Semarang Tak Ganggu Layanan dan Fasilitas Operasional

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

(Pjs.) Unit Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina Regional Jawa Bagian Tengah, Marthia Mulia Asri mengungkapkan, pasca banjir di kota dan kabupaten Semarang dua hari terakhir ini, pihaknya memastikan layanan dan fasilitas operasional dalam pendistribusian bahan bakar minyak (BBM), LPG, hingga Avtur untuk masyarakat dapat tetap berjalan.

“Terdapat 103 SPBU regular, 103 Agen LPG, 1 Fuel Terminal, dan 1 Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Achmad Yani yang beroperasi di kota kabupaten Semarang. Di antara jumlah tersebut, hanya 1 SPBU yang dihentikan sementara beroperasi karena kondisi banjir di area SPBU, yaitu SPBU 4450107 Puri Anjasmoro,” ujar Marthia dalam ketarangan persnya, yang diterima di Jakarta, Minggu (07/2/2021).

Menurut dia, masyarakat dapat beralih sementara ke SPBU lainnya yang berada di sekitar, yaitu SPBU 4450109 Kalibanteng, SPBU 4450140 Sudirman, dan SPBU 4450119 Pamularsih.

“Kami akan terus memantau kondisi banjir terkini untuk melakukan mitigasi operasi di lokasi lainnya, maupun kembali mengoperasikan SPBU tersebut setelah kami pastikan kondisi peralatan dan aspek keselamatan SPBU pasca banjir kemarin,” terangnya.

Terkait proses pengantaran BBM, Marthia menjelaskan mobil tangki Pertamina akan tetap beroperasi meskipun terkendala di sejumlah ruas jalan yang tergenang banjir. Selain itu, dirinya juga menyampaikan angka realisasi konsumsi BBM dan LPG di wilayah kota dan kabupaten Semarang.

“Saat ini rata-rata konsumsi harian BBM jenis gasoline (produk Pertamax, Pertalite, dsb) berada di angka 1.220 kiloliter per hari, sementara BBM jenis gasoil (produk Pertamina Dex, Dexlite, dsb) berada di angka 706 kiloliter per hari. Untuk rata-rata konsumsi harian LPG berada di angka 674 Metric Ton per hari,” papar Marthia.

Dirinya menekankan Pertamina akan terus berupaya untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada konsumen dan pelanggan setia.

“Jika terdapat kendala dan kebutuhan informasi seputar layanan dan produk dari Pertamina, konsumen dapat memanfaatkan Pertamina Call Center di nomor 135 dan aplikasi MyPertamina,” tutupnya.(ERT/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Diskon Iuran JKK & JKM 50% Buat Driver Ojol, Opang dan Kurir Paket
NASIONAL

Diskon Iuran JKK & JKM 50% Buat Driver Ojol, Opang dan Kurir Paket

Jakarta, hotfokus.com Kabar gembira buat driver ojol, ojek pangkalan, sopir hingga kurir...

EKONOMI

Menkeu: Pacu Ekonomi Lebih Tinggi, 3 Mesin Harus Bergerak Bareng

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah terus memacu bagaimana ekonomi bisa tumbuh tinggi, juga terjaganya...

Harga pupuk bersubsidi turun 20% tanpa tambah anggaran. Menko Pangan sebut reformasi ini langkah bersejarah bagi petani.
NASIONAL

Harga Pupuk Turun 20%! Menko Pangan Ungkap Reformasi Ini Bikin Petani Diuntungkan

Jakarta, hotfokus.com Kabar besar datang dari sektor pangan. Menteri Koordinator Bidang Pangan...

Dukungan Publik Menguat, Menkop Apresiasi Hasil Survei Kopdes Merah Putih
EKONOMI

Dukungan Publik Menguat, Menkop Apresiasi Hasil Survei Kopdes Merah Putih

Bogor, Hotfokus.com Menteri Koperasi Ferry Juliantono mengapresiasi hasil survei KedaiKOPI yang menunjukkan...