Home NASIONAL Pemerintah Transfer Dana ke Daerah Rp400,6 T Selama Semester I-2025
NASIONAL

Pemerintah Transfer Dana ke Daerah Rp400,6 T Selama Semester I-2025

Share
Percepatan PSN Turut Andil Jaga Kinerja Positif Investasi
Share

Jakarta, hotfokus.com

Pemerintah mengguyur dana ke daerah selama semester I-2025 mencapai Rp400,6 triliun atau 43,5 persen dari dari pagu APBN 2025 sebesar Rp919,8 triliun.

“Realisasi transfer ke Daerah (TKD) ditujukan agar masyarakat (daerah) bisa mendapat pelayanan di bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan layanan lainnya secara baik,” kata Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, saat raker dengan Komite IV Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Rabu (9/7/2025).

Di bidang pendidikan, TKD ditujukan untuk rehabilitasi ruang kelas, membangun sekolah, serta penyediaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Tunjangan Profesi Guru (TPG). Kemudian di bidang kesehatan, TKD digunakan untuk membangun rumah sakit, puskesmas, dan penyediaan alat kesehatan.

“Untuk sektor infrastruktur, TKD membiayai pembangunan dan rehabilitasi jalan, jembatan, serta sistem penyediaan air minum. Selain itu, TKD juga mendukung penggajian 3,56 juta ASN Daerah dan pengangkatan 377 ribu tenaga honorer menjadi PPPK melalui DAU berbasis kinerja,” tambah menteri.

Selain itu, pemerintah juga terus memperkuat kebijakan TKD agar lebih efisien, tepat sasaran, dan berdampak nyata bagi masyarakat, termasuk melalui reformasi penyaluran Dana Desa, insentif fiskal daerah serta pengembangan pembiayaan inovatif. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
NASIONAL

Nelayan dari KNMP Bentenge Ekspor Perdana 1 Ton Ikan Segar ke Arab

Jakarta, hotfokus.com Keren, nelayan dari Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bentenge, Kabupaten...

NASIONAL

Wamendag: Program B50 Tak akan Ganggu Ekspor Sawit ke Pakistan

Pakistan, hotfokus.com Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, menegaskan...

NASIONAL

Waspada, Informasi Pendaftaran Program Bantuan Subsidi Upah 2026

Jakarta, hotfokus.com Masyarakat diingatkan tidak tergiur terhadap informasi palsu atau hoaks terkait...

RI Betot Potensi Transaksi Rp1,16 Triliun di CAEXPO 2025 di Tiongkok
NASIONAL

Rantai Pasok Distribusi JadiKunci Stabilitas Harga Pangan

Bandung, hotfokus.com Bencana alam yang meluluhlantakan sejumlah wilayah di Sumatera dan Aceh...