Home NASIONAL Pemerintah Akan Integrasikan Layanan LRT Jabodebek dengan Kereta Bandara, Ini Kata KAI
NASIONAL

Pemerintah Akan Integrasikan Layanan LRT Jabodebek dengan Kereta Bandara, Ini Kata KAI

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

KAI menyambut baik rencana integrasi Kereta Api (KA) Bandara dengan LRT Jabodebek yang disampaikan oleh Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi dan Menteri BUMN Erick Thohir. Langkah ini menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan konektivitas antarmoda transportasi di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

“Sebagai bagian dari sistem transportasi terintegrasi, LRT Jabodebek siap mendukung rencana ini. Integrasi dengan KA Bandara akan mempermudah masyarakat dalam mengakses Bandara Soekarno-Hatta maupun menuju pusat kota, sekaligus mendukung mobilitas yang lebih efisien,” ujar Mahendro Trang Bawono, Manager Public Relations LRT Jabodebek dalam pernyataannya, Selasa (10/12/2024).

LRT Jabodebek memiliki beberapa stasiun strategis yang terletak di kawasan pusat kota Jakarta, salah satunya adalah Stasiun Dukuh Atas BNI. Stasiun ini menjadi salah satu simpul transportasi utama dan mencatat jumlah pengguna tertinggi LRT Jabodebek. Pada November 2024, jumlah pengguna yang melakukan tap-in di Stasiun Dukuh Atas BNI mencapai 312.364, sementara tap-out tercatat sebanyak 276.789. Hal ini menegaskan peran penting Dukuh Atas BNI sebagai penghubung antarmoda transportasi di Jakarta.

Saat ini, LRT Jabodebek telah terkoneksi dengan berbagai moda transportasi lainnya, seperti Commuterline, Whoosh, Transjakarta, BISKITA, JakLingko, dan yang lain. Integrasi dengan KA Bandara akan melengkapi ekosistem transportasi publik di Jabodetabek dan memberikan lebih banyak pilihan bagi masyarakat untuk bepergian dengan nyaman dan efisien.

“LRT Jabodebek mendukung penuh kebijakan pemerintah untuk menciptakan transportasi publik yang dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Kami yakin, langkah ini akan semakin memperkuat sistem transportasi yang efisien, terjangkau, dan mudah diakses,” tutup Mahendro.(SA/SL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya
NASIONAL

Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah terus mendorong pengembangan energi terbarukan, termasuk rencana membuat prototype...

NASIONAL

Mulai Hari Ini Berlaku Potongan Tarif Transportasi Libur Nataru

Jakarta, hotfokus.com Mulai hari ini (Jumat, 21/11/2025), pemerintah memberi potongan atau diskon...

NASIONAL

Mendag: Data Harga Bapok Akurat & Objektif Jadi Pondasi Utama

Bandung, hotfokus.com Penyampaian data harga bahan pokok (bapok) yang akurat, objektif dan...

NASIONAL

Stok Pangan RI Pecah Rekor, Amran Sulaiman Sebut Bulog Siap Hadapi Lonjakan hingga 6 Juta Ton

Jakarta, Hotfokus.com Stok pangan nasional mencetak rekor baru dan langsung mendapat sorotan...