Home NASIONAL Mantap! Sebanyak 1945 Burung Dilepas Meriahkan HUT RI
NASIONAL

Mantap! Sebanyak 1945 Burung Dilepas Meriahkan HUT RI

Share
Share

Jakarta, Hotfokus.com

Dalam memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke – 77 kemeriahan “17an” dilakukan di sejumlah daerah di Jakarta.

Seperti yang dilakukan oleh warga RW 08 Kelurahan Sukapura, Jakarta Utara yang melepas burung sebanyak 1.945 ekor yang terdiri berbagai jenis.

Jenis burung yang dilepas diantaranya burung Emprit, Kutilang, Gereja, Crucuk dan Tekukur yang didatangkan langsung dari Cikarang dan Kerawang, Jawa Barat.

Pelepasan ribuan burung ini ke alam bebas jarang terjadi diadakan oleh warga masyarakat dalam memperingati hari kemerdekaan RI.

Kemeriahan pelepasan ribuan burung tersebut diikuti puluhan anak hingga ibu – ibu dan bapak – bapak di lingkungan sekitar. Dalam kegiatan itu juga dihadiri Lurah Sukapura Iwan Budiawan, ketua RW Chondro , Ketua LMK Kel Sukapura Mubarok, ketua RT 08 Bangid dan warga setempat.

Menurut Pemrakarsa Acara RW 08 Kelurahan Sukapura, Jakarta Utara Sofyano Zakaria mengatakan burung sebanyak 1.945 yang dilepas oleh anak – anak tersebut merupakan bagian dalam memperingati hari kemerdekaan pada tahun 1945 silam.

“Ini bagian memerdekaan negara kita yang jatuh pada hari ini yang telah berumur 77 tahun,” kata Sofyano Zakaria usai Pelepasan ke Alam Bebas 1945 Ekor Burung di Taman 88, Perumahan Pelindo Gading, Sukapura, Jakarta Utara, Rabu (17/08/2022).

Masih dalam rangkaian hari Kemerdekaan RI, kegiatan juga diramaikan kegiatan lomba diantaranya menghafal naskah proklamasi dan pancasila yang diikuti anak – anak berumur 5 hingga 10 tahun.

Tidak itu saja, selain mengikuti upacara bendera di pagi harinya, kegiatan warga RW 08 Sukapura juga diisi pemberian santunan kepada 7 veteran Republik Indonesia.

Sebanyak 7 veteran tersebut masing – masing menerima bingkisan berupa uang cash senilai Rp1.000.000,- voucher bahan bakar minyak (BBM) senilai Rp1.000.000 dan souvenir yang nilai mencapai Rp4.000.000.

Paket bingkisan yang diberikan kepada 7 veteran tersebut dipersembahkan dari PT Pertamina Patra Niaga dan PT Pertamina Hulu Energi , PLN dan Tokoh Masyarakat Kelurahan Sukapura.

Sofyano mengatakan pemberian paket bingkisan yang diberikan 7 veteran itu sebagai bentuk kepedulian masyarakat kepada veteran pejuang bangsa kita yang selama ini perekonomian nya tergolong banyak yang memprihatinkan.

“Tujuan dari pemberian santunan ini adalah kepedulian terhadap veteran dan juga menanamkan pendidikan bagi anak – anak untuk bisa menghargai pahlawan,” kata Sofyano.(*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
NASIONAL

Nelayan dari KNMP Bentenge Ekspor Perdana 1 Ton Ikan Segar ke Arab

Jakarta, hotfokus.com Keren, nelayan dari Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bentenge, Kabupaten...

NASIONAL

Wamendag: Program B50 Tak akan Ganggu Ekspor Sawit ke Pakistan

Pakistan, hotfokus.com Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, menegaskan...

NASIONAL

Waspada, Informasi Pendaftaran Program Bantuan Subsidi Upah 2026

Jakarta, hotfokus.com Masyarakat diingatkan tidak tergiur terhadap informasi palsu atau hoaks terkait...

RI Betot Potensi Transaksi Rp1,16 Triliun di CAEXPO 2025 di Tiongkok
NASIONAL

Rantai Pasok Distribusi JadiKunci Stabilitas Harga Pangan

Bandung, hotfokus.com Bencana alam yang meluluhlantakan sejumlah wilayah di Sumatera dan Aceh...