Home EKONOMI Kemendag Sita Puluhan Ribu Lembar Baja Lapis Seng Abal-abal Senilai Rp23,76 M
EKONOMI

Kemendag Sita Puluhan Ribu Lembar Baja Lapis Seng Abal-abal Senilai Rp23,76 M

Share
Share

Bekasi, hotfokus.com

Diduga produk abal-abal, Kementerian Perdagangan (Kemendag) menyita puluhan ribu lembar produk baja lapis seng senilai Rp23,76 miliar dari sebuah gudang produsen di kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

“Produk baja lembaran lapis seng yang diduga tidak memenuhi ketentuan Standar Nasional Indonesia (SNI),” kata Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso, didampingi Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga, Rusmin Amin, saat memimpin ekspose hasil pengawasan petugas Kemendag, Rabu (18/12/2024).

Disebutkan penyitaan terhadap produk baja lembaran tersebut merupakan tindak lanjut hasil pengawasan berkala sejak April 2024 lalu di beberapa daerah. Produk baja tersebut diduga abal-abal atau tidak memenuhi ketentuan Standar Nasional Indonesia (SNI), sehingga berpotensi membahayakan masyarakat.

Budi mengaku produk baja yang diamankan jajarannya tersebut terdiri dua jenis barang. Selain
83.306 lembar produk baja lembaran lapis seng, juga 1.251.050 Kg bahan baku baja lembaran lapis seng berupa 290 koil baja galvanis (galvanized steel coil) berbagai merek.

Menteri mengingatkan ekspose hasil pengawasan ini untuk meningkatkan kesadaran pelaku usaha akan tanggungjawab dalam perlindungan konsumen. “Karenanya, Kemendag akan memanggil pelaku usaha yang melanggar ketentuan SNI baja lembaran lapis seng untuk klarifikasi,” tandasnya.

Setelah diuji di laboratorium dan hasilnya terbukti tidak sesuai ketentuan, menteri menegaskan produk baja lembaran lapis seng ini akan dimusnahkan. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible
EKONOMI

Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible

Jakarta, hotfokus.com Ekspor rajungan sulit menembus pasar Amerika Serikat (AS), jika pelaku...

EKONOMI

Menkeu: Jaga Ekonomi Tetap Tumbuh Tanpa Bahayakan APBN

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah akan memberi suntikan berupa stimulus ekonomi agar perekonomian tetap...

EKONOMI

Pundi Cadangan Devisa Kian Tebal 156,5 Miliar Dolar AS

Jakarta, hotfokus.com Pundi cadangan devisa (cadev) pemerintah akhir Desember 2025 makin tebal....

PPN DTP dorong pasar properti. Rumah123 catat permintaan hunian baru naik 16,8% sepanjang 2025.
EKONOMI

Marketplace Properti Ungkap Efek Nyata PPN DTP, Permintaan Naik Dua Digit

Jakarta, hotfokus.com Insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) kembali membuktikan...