Home EKONOMI Kemendag: Migor Curah Tak Masuk Skema DMO
EKONOMI

Kemendag: Migor Curah Tak Masuk Skema DMO

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengungkap minyak goreng curah tidak lagi masuk dalam skema DMO dan harga eceran tertinggi (HET) tetap diatur, walau beredar di masyarakat.

“Kami meminta Dinas Perdagangan di daerah meningkatkan sosialisasi kepada pelaku usaha, termasuk pedagang,” kata Dirjen Perdagangan Dalam Negeri (PDN) Kemendag, Moga Simatupang, saat Rakor Pengendalian Inflasi di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Senin (26/8/2024).

Hal tersebut dikatakan, mengingat masih banyak pedagang pasar belum mengetahui berubahnya HET MINYAKITA.

Dirjen mengungkap pasca-terbitnya Permendag No 18/2024, pasokan DMO minyak goreng pada Agustus telah melebihi bulan sebelumnya (Juli 2024).

Dengan diimplementasi regulasi tersebut, Kemendag memastikan ketersediaan dan kelancaran pasokan minyak goreng rakyat tersebut.

Dari survei cepat yang dilakukan Ditjen PDN Kemendag, stok MINYAKITA relatif tersedia. Sebanyak 357 atau 93 persen responden menyampaikan bahwa stok tersedia di pasar rakyat. Sementara lebih dari 74 persen responden menyampaikan bahwa pasokan MINYAKITA cenderung tak ada hambatan. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible
EKONOMI

Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible

Jakarta, hotfokus.com Ekspor rajungan sulit menembus pasar Amerika Serikat (AS), jika pelaku...

EKONOMI

Menkeu: Jaga Ekonomi Tetap Tumbuh Tanpa Bahayakan APBN

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah akan memberi suntikan berupa stimulus ekonomi agar perekonomian tetap...

EKONOMI

Pundi Cadangan Devisa Kian Tebal 156,5 Miliar Dolar AS

Jakarta, hotfokus.com Pundi cadangan devisa (cadev) pemerintah akhir Desember 2025 makin tebal....

PPN DTP dorong pasar properti. Rumah123 catat permintaan hunian baru naik 16,8% sepanjang 2025.
EKONOMI

Marketplace Properti Ungkap Efek Nyata PPN DTP, Permintaan Naik Dua Digit

Jakarta, hotfokus.com Insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) kembali membuktikan...