Home LISTRIK Gak Cuma Bayar Listrik, PLN Mobile Tawarkan Fitur Lifestyle dan Promo Hiburan
LISTRIK

Gak Cuma Bayar Listrik, PLN Mobile Tawarkan Fitur Lifestyle dan Promo Hiburan

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

PT PLN (Persero) resmi meluncurkan fitur Lifestyle dalam aplikasi PLN Mobile sebagai bagian dari transformasi digital perusahaan menuju beyond electricity. Langkah ini menjadikan PLN Mobile bukan sekadar aplikasi layanan kelistrikan, tetapi berkembang menjadi super app gaya hidup.

Executive Vice President Penjualan dan Pelayanan Pelanggan Retail PLN, Daniel Lestanto, menjelaskan bahwa fitur ini akan menyediakan berbagai layanan hiburan seperti pembelian tiket konser, promo hiburan, hingga kelas online berbiaya ringan.

“Hari ini kami pre-launch fitur Lifestyle, yang menawarkan layanan bersifat fun seperti beli tiket konser, ikut event, dan kelas online murah,” kata Daniel dalam peluncuran awal di Jakarta, Senin (21/7).

Fitur ini diperkenalkan seiring meningkatnya jumlah pengguna PLN Mobile yang telah mencapai 58 juta unduhan, dengan 76 juta ID pelanggan terdaftar. Menurut Daniel, PLN ingin menawarkan nilai tambah sehingga masyarakat menjadikan PLN Mobile sebagai bagian dari keseharian, bukan hanya urusan listrik.

Sebagai bentuk kolaborasi awal, PLN menggandeng E-Motion Entertainment untuk menghadirkan penjualan tiket eksklusif “Konser untuk Korban Sakit Hati Banget” yang akan digelar di lima kota besar: Bandung, Yogyakarta, Palembang, Makassar, dan Jakarta. Tiket konser Juicy Luicy dan Adrian Khalif ini akan tersedia khusus di PLN Mobile mulai 26 Juli 2025 pukul 16.00 WIB.

Direktur E-Motion Entertainment, Arnold Limasnax, menyambut baik kolaborasi ini sebagai bentuk nyata digitalisasi akses hiburan.

“Kami melihat potensi kolaborasi besar antara industri hiburan dan PLN Mobile, menuju super app gaya hidup masyarakat,” ujarnya. (*)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
PLN Diganjar Penghargaan Imipas Berkat Pemberdayaan Warga Binaan Nusakambangan
LISTRIK

PLN Diganjar Penghargaan Imipas Berkat Pemberdayaan Warga Binaan Nusakambangan

Jakarta, Hotfokus.com PLN kembali mencuri perhatian setelah Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas)...

LISTRIK

PLN Tancap Gas Perkuat Ekosistem Energi Bersih Lewat Electricity Connect 2025

hotfokus.com PLN semakin agresif mendorong pembangunan energi bersih melalui gelaran Electricity Connect...

LISTRIK

PLN Melesat di COP30, Indonesia–Norwegia Sepakat Perdagangan Karbon Berteknologi Besar-Besaran

Indonesia menunjukkan taringnya di COP30 Belém setelah PLN dan GGGI, mewakili Norwegia,...

LISTRIK

PLTP Lahendong Pasok 18% Listrik Sulutgo, Jadi Andalan Energi Bersih PLN

Sulut, hotfokus.com PLTP Lahendong kembali mencuri perhatian sebagai pemasok energi bersih terbesar...