Bekasi, Hotfokus.com
Calon anggota legislatif DPRD Kabupaten Bekasi dari Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Wahyu Hidayat, Minggu (21/1 kemarin) turun langsung kerja bakti di lingkungan perumahan Graha Prima Baru, tepatnya di RT 09 RW 20.
Bersama warga dan simpatisan PKN, caleg dari daerah pemilihan (Dapil) Bekasi 3 yang meliputi Kecamatan Tambun Selatan ini membersihkan got dan rumput beserta alang-alang.
“Ini adalah bentuk nyata kepedulian kami terhadap lingkungan,” kata fungsionaris PKN ini.
PKN yang merupakan partai besutan Anas Urbaningrum ini memang partai baru yang masih berusia 2 tahun.
“Kendati demikian, kami siap menorehkan sejarah di Pemilu 14 Februari nanti,” ujar Wahyu.
Setelah melakukan kerja bakti, Wahyu juga bertemu dan melihat beberapa simpatisan PKN yang baru saja mengadakan sepeda santai.
“Saya merasa terharu dan bangga dengan apa yang dilakukan oleh beberapa orang simpatisan PKN. Apalagi acara itu inisiatif para simpatisan PKN sendiri,” katanya.(RAL)
Leave a comment