Home EKONOMI Bank Indonesia Prediksi Inflasi Minggu Keempat Juli 2021 Sebesar 0,01 Persen
EKONOMI

Bank Indonesia Prediksi Inflasi Minggu Keempat Juli 2021 Sebesar 0,01 Persen

Share
bank indonesia prediksi inflasi minggu keempat juli 2021 sebesar 0,01 persen
Share

Jakarta, Hotfokus.com 

Bank Indonesia (BI) memperkirakan inflasi pada minggu keempat Juli 2021 sebesar 0,01 persen month to month (mtm). Dengan perkembangan tersebut, perkiraan inflasi Juli 2021 secara tahun kalender sebesar 0,75 persen year to date (ytd), dan secara tahunan sebesar 1,45 persen year on year (yoy).

Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono, mengatakan penyumbang utama inflasi Juli 2021 sampai dengan minggu keempat yaitu komoditas cabai rawit sebesar 0,04 persen (mtm). Kemudian tomat sebesar 0,02 persen (mtm), bawang merah, kangkung, bayam, kacang panjang dan rokok kretek filter masing-masing sebesar 0,01 persen (mtm).

“Sementara itu, beberapa komoditas mengalami deflasi, antara lain daging ayam ras sebesar -0,09 persen (mtm), telur ayam ras sebesar -0,03 persen (mtm), emas perhiasan dan jeruk masing-masing sebesar -0,02 persen (mtm), dan tarif angkutan udara sebesar -0,01 persen (mtm),” ujar Erwin dalam keterangannya, Minggu, (24/7/2021).

Sementara itu terkait dengan data transaksi investor asing pada periode 19-22 Juli 2021 mencapai Rp2,45 triliun. Aliran dana asing yang masuk ke Indonesia ini melalui pasar SBN sebesar Rp1,24 triliun dan melalui pasar saham sebesar Rp1,21 triliun.

“Berdasarkan data setelmen selama 2021 (ytd), nonresiden beli neto Rp2,53 triliun,” pungkas Erwin. (DIN/RIF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible
EKONOMI

Ekspor Rajungan Sulit Tembus Pasar AS Tanpa Certificate of Admissible

Jakarta, hotfokus.com Ekspor rajungan sulit menembus pasar Amerika Serikat (AS), jika pelaku...

EKONOMI

Menkeu: Jaga Ekonomi Tetap Tumbuh Tanpa Bahayakan APBN

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah akan memberi suntikan berupa stimulus ekonomi agar perekonomian tetap...

EKONOMI

Pundi Cadangan Devisa Kian Tebal 156,5 Miliar Dolar AS

Jakarta, hotfokus.com Pundi cadangan devisa (cadev) pemerintah akhir Desember 2025 makin tebal....

PPN DTP dorong pasar properti. Rumah123 catat permintaan hunian baru naik 16,8% sepanjang 2025.
EKONOMI

Marketplace Properti Ungkap Efek Nyata PPN DTP, Permintaan Naik Dua Digit

Jakarta, hotfokus.com Insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) kembali membuktikan...