Home NASIONAL Mulai Hari ini, Lion Air Group Turunkan Tarif Tiket Pesawat
NASIONAL

Mulai Hari ini, Lion Air Group Turunkan Tarif Tiket Pesawat

Share
lion air group turunkan tarif tiket pesawat
lion air group turunkan tarif tiket pesawat
Share

Jakarta, hotfokus.com

Maskapai Lion Air dan Batik Air mulai hari ini, Sabtu (30/3/2019) efektif menurunkan harga jual tiket pesawat untuk seluruh rute penerbangan.

Menurut Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, pihaknya senantiasa menawarkan alternatif perjalanan berkualitas untuk memberikan kemudahan mobilisasi masyarakat dengan tetap mengutamakan faktor keselamatan, keamanan dan kenyamanan penerbangan.

“Penurunan harga jual merupakan kesungguhan Lion Air Group untuk menjawab tantangan serta peluang dinamika bisnis/ pasar traveling, mengakomodir permintaan jasa penerbangan sejalan meningkatkan aktivitas penerbangan,” papar Danang.

Sayangnya ia tak memerinci besaran penurunan tarif tiket yang sudah mulai berlaku hari ini. Yang jelas, Lion Air dan Wings Air kata Danang, menawarkan kepada travelers konsep perjalanan semakin menyenangkan yang disesuaikan kebutuhan dengan mempersiapkan rencana perjalanan lebih awal.

“Travelers bisa mendapatkan tarif tiket (reservasi) melalui agen perjalanan (agent travel), website Lion Air (www.lionair.co.id) dan kantor penjualan tiket Lion Air Group,” pungkasnya.(ert)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Mentan Minta Aparat Tindak Produsen & Distributor Lakukan Offside HET MinyaKita
NASIONAL

Mentan Minta Aparat Tindak Produsen & Distributor Lakukan Offside HET MinyaKita

Bandung Barat, hotfokus.com Menteri Pertanian yang juga Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas),...

NASIONAL

7 Menteri Didapuk Jadi Anggota DEN Kawal Pengelolaan Energi Nasional

Jakarta, hotfokus.com Presiden Prabowo Subianto melantik tujuh menteri dan delapan dari unsur...

ADB Siap Dukung Indonesia Kembangkan Industri Semikonduktor
NASIONAL

ADB Siap Dukung Indonesia Kembangkan Industri Semikonduktor

Jakarta, hotfokus.com Bank Pembangunan Asia (Asian Development Bank/ADB) siap mendukung Indonesia mengembangkan...

NASIONAL

Puskepi: SLIK OJK Perlu Dievaluasi, Jangan Hambat Mimpi Rakyat Kecil Memiliki Rumah

Jakarta, hotfokus.com Rumah adalah kebutuhan dasar setiap keluarga. Pemerintah sudah berupaya menghadirkan...