JAKARTA — Mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Mirands Gultom memuji pidato presiden Jokowi saat pertemuan IMF-World Bank di Bali.
Menurut Miranda, belum pernah dirinya melihat respons demikian luar biasa. “Saya di Plenary Hall BNDCC tempat pembukaan the formal IMF WB Annual meeting. Ada 12 kepala negara datang. Saya sudah menghadiri lebih dari 15 kali sejak tahun 1990 an,” katanya.
Baru kali ini, lanjut dia, pidato Opening Speech dapat standing ovation demikian lama. “Sangat orisinal dan menginspirasi dari seorang pemimpin dunia seperti bapak Jokowi,” paparnya.
Miranda menambahkan, pidato Jokowi sangat milenial dan menginspirasi. “Sangat keren dan membanggakan,”katanya.
Hal ini juga tercermin dari wajah 2000 delegasi yang hadir semua senyum gembira dan memuji.
“Yang membuat saya salut Jokowi selalu berusaha datang dengan ide-ide dan materi pidato out of the box,” paparnya.
Metafora yang digunakan sangat kreatif, dengan menggunakan tokoh-tokoh dan idiom yang membumi sekaligus milenial.
“Waktu Asian Games beliau pake istilah Thanos. Sekarang The Last Game of Throne. Presiden kita ternyata movie goer,” cetusnya.
Sindiran keras bagi negara-negara maju seperti Amerika dan Cina dilakukan dengan elegan, tetapi tidak ada yang sakit hati.
“Semua ngangguk karena cara menyampaikannya yang sopan,” pungkasnya. (ACB)
Leave a comment