Home EKONOMI Jangan Tunda Transformasi Industri Hijau. Pelaku Usaha Bisa Ketinggalan Kereta
EKONOMI

Jangan Tunda Transformasi Industri Hijau. Pelaku Usaha Bisa Ketinggalan Kereta

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

Menteri Perindustrian (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita, mewanti-wanti pelaku usaha jangan menunda transformasi industri hijau, karena bisa ketinggalan kereta.

“Dinamika pasar global bergerak cepat menuju produk berkelanjutan. Kalau tidak, para pelaku industri akan ketinggalan kereta,” katanya dalam keterangannya yang dilansir Rabu (26/11/2025).

Agus mengakui percepatan transisi menuju industri hijau memang memiliki tantangan mendasar, terutama aspek pemahaman pelaku usaha. Sehingga ada tarik menarik terkait masalah cost (biaya) atau investasi.

Karena itu, Kemenperin melakukan pendekatan dan sosialisasi agar transformasi industri hijau harus dipahami sebagai bentuk investasi masa depan, bahkan pada jangka menengah, manfaatnya dapat dirasakan pelaku usaha.

Menteri menjelaskan transformasi industri hijau merupakan kesinambungan dari agenda digitalisasi manufaktur yang telah diinisiasi melalui Peta Jalan Making Indonesia 4.0.

Sejak diluncurkan 2018 lalu, peta jalan tersebut mampu memacu performa sektor manufaktur, diantaranya kontribusi industri pengolahan nonmigas terhadap PDB nasional sebesar 5,58 persen (YoY) sepanjang 2025.

“Angka tersebut melampaui pertumbuhan ekonomi nasional 5,04 persen,” kata Agus. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
APDESI Merah Putih dorong percepatan pembangunan Kopdes Merah Putih, dari gerai hingga gudang, demi mewujudkan pembangunan desa yang merata dan berkelanjutan.
EKONOMI

APDESI Jadi Ujung Tombak Penyelesaian Masalah Pembangunan Kopdes Merah Putih

Jakarta, hotfokus.com Menteri Koperasi (Menkop) Ferry Juliantono bersama Menteri Desa dan Pembangunan...

LPDB Perkuat Ekosistem Inkubator, Siapkan KDKMP Jadi Prioritas 2026
EKONOMI

LPDB Perkuat Ekosistem Inkubator, Siapkan KDKMP Jadi Prioritas 2026

Jakarta, Hotfokus.com LPDB Koperasi menegaskan komitmennya memperkuat ekosistem koperasi nasional melalui Evaluasi...

Menkeu Diganti, Dunia Usaha Beri Harapan untuk Purbaya Yudhi Sadewa
EKONOMI

Optimis, Perekonomian Masih Berpeluang Tumbuh 8 Persen. Ini Alasan Menkeu Purbaya

Banyak orang yang bersikap skeptis terhadap pertumbuhan ekonomi delapan persen untuk menuju...

EKONOMI

Pembangunan Gerai Kopdes Capai 15.788 Unit, Menkop Optimis Target Tercapai

Jakarta, hotfokus.com Menteri Koperasi (Menkop) Ferry Juliantono bersama Dirut PT Agrinas Pangan...