Home NASIONAL KAI Catat Tiket Mudik Lebaran Terjual 1,64 Juta Seat
NASIONAL

KAI Catat Tiket Mudik Lebaran Terjual 1,64 Juta Seat

Share
KAI Catat Tiket Mudik Lebaran Terjual 1,64 Juta Seat
Share

Jakarta, hotfokus.com

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyatakan antusiasme masyarakat untuk mudik lebaran dengan menggunakan moda kereta api sangat tinggi. Hingga 6 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, sebanyak 1.647.943 tiket telah terjual atau setara dengan 47,85% dari total kapasitas yang disediakan.

Vice President Public Relations KAI, Anne Purba menjelaskan periode mudik lebaran berlangsung selama 22 hari mulai 21 Maret hingga 11 April 2025 dimana KAI menyediakan total kapasitas sebanyak 4.591.510 seat.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 3.443.832 kursi dialokasikan untuk Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ). ementara 1.147.678 kursi disediakan untuk layanan KA Lokal yang beroperasi di Pulau Jawa dan Sumatera dan telah terjual 22.262 seat atau sekitar 1,94 persen.

“Tingkat penjualan tiket KA Lokal masih relatif rendah karena periode pemesanan baru dibuka H-30 sebelum keberangkatan dan sebagian besar layanan baru dapat dipesan pada H-7,” ujar Anne dalam keterangannya, Kamis (6/3/2025).

Anne menambahkan bahwa berdasarkan tren pemesanan, puncak penjualan tiket KA Jarak Jauh terjadi pada H-3 Lebaran atau 28 Maret 2025, dengan jumlah tiket terjual mencapai 111.178 tiket. Angka ini diproyeksikan masih akan mengalami peningkatan mengingat periode pemesanan masih berlangsung.

“Bagi yang belum memperoleh tiket di tanggal keberangkatan yang diinginkan untuk segera mempertimbangkan alternatif jadwal perjalanan lainnya guna meningkatkan peluang mendapatkan tiket sesuai kebutuhan,” tambah Anne. (DIN/GIT)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya
NASIONAL

Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah terus mendorong pengembangan energi terbarukan, termasuk rencana membuat prototype...

NASIONAL

Mulai Hari Ini Berlaku Potongan Tarif Transportasi Libur Nataru

Jakarta, hotfokus.com Mulai hari ini (Jumat, 21/11/2025), pemerintah memberi potongan atau diskon...

NASIONAL

Mendag: Data Harga Bapok Akurat & Objektif Jadi Pondasi Utama

Bandung, hotfokus.com Penyampaian data harga bahan pokok (bapok) yang akurat, objektif dan...

NASIONAL

Stok Pangan RI Pecah Rekor, Amran Sulaiman Sebut Bulog Siap Hadapi Lonjakan hingga 6 Juta Ton

Jakarta, Hotfokus.com Stok pangan nasional mencetak rekor baru dan langsung mendapat sorotan...