Home NASIONAL Mendag Apresiasi Pertamina Patra Niaga Usai Mantau SPBE
NASIONAL

Mendag Apresiasi Pertamina Patra Niaga Usai Mantau SPBE

Share
Share

Padalarang, hotfokus.com

Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso, mengapresiasi PT Pertamina Patra Niaga. Apresiasi tersebut diberikan, setelah memantau Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) Pertamina Trading Padalarang, Jawa Barat, Senin (23/12/2024).

“Kunjungan ini untuk memonitor penerapan prosedur baru pengisian tabung elpiji 3 kg di SPBE yang disosialisasikan PT Pertamina Patra Niaga pada 19 Desember 2024,” kata menteri dalam keterangannya.

Dalam kunjungan tersebut, Mendag didampingi Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin serta Dirjen Perdagangan Dalam Negeri, Moga Simatupang dan Direktur Metrologi, Sri Astuti.

Budi menjelaskan timbangan yang digunakan di SPBE tersebut bertanda tera sah dan ditempatkan pada jalur penerimaan tabung kosong dari truk agen, sebelum tabung tersebut diisi gas elpiji 3 Kg.

“Ini untuk memastikan bahwa seluruh tabung kosong yang digunakan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan,” ujarnya.

Menteri mengungkap Pertamina Patra Niaga terus melakukan berbagai upaya menastikan proses tabung gas 3 Kg sesuai ketentuan yang berlaku. “Dengan demikian, konsumen atau masyarakat mendapat jaminan aman,” katanya. (bi)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
NASIONAL

Nelayan dari KNMP Bentenge Ekspor Perdana 1 Ton Ikan Segar ke Arab

Jakarta, hotfokus.com Keren, nelayan dari Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) Bentenge, Kabupaten...

NASIONAL

Wamendag: Program B50 Tak akan Ganggu Ekspor Sawit ke Pakistan

Pakistan, hotfokus.com Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, menegaskan...

NASIONAL

Waspada, Informasi Pendaftaran Program Bantuan Subsidi Upah 2026

Jakarta, hotfokus.com Masyarakat diingatkan tidak tergiur terhadap informasi palsu atau hoaks terkait...

RI Betot Potensi Transaksi Rp1,16 Triliun di CAEXPO 2025 di Tiongkok
NASIONAL

Rantai Pasok Distribusi JadiKunci Stabilitas Harga Pangan

Bandung, hotfokus.com Bencana alam yang meluluhlantakan sejumlah wilayah di Sumatera dan Aceh...