Jakarta, hotfokus.com
Sebanyak 36 nelayan asal Kupang yang memasuki Perairan Kimberly Park, Sabtu (31/12/2023) lalu, dipulangkan Pemerintah Australia.
Dalam keterangan tertulisnya, Pranata Humas Ahli Muda Badan Keamanan Laut (Bakamla), Kapten Yuhanes, Rabu (10/1/2024), menyebutkan
para nelayan tersebut diangkut oleh kapal ABFC Cape Byron dari Pelabuhan Darwain, Australia. Kapal tersebut sandar di Dermaga Multipurpose Pelabuhan Tenau, Kupang, Selasa (9/1/2024).
Di pelabuhan, petugas Karantina Kesehatan Kupang segera memeriksa kesehatan 36 nelayan tersebut. Kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan dokumen kelengkapan oleh beberapa perwakilan yang hadir.
Setelah melalui tahapan pemeriksaan, Kapten Alan Champkin selaku komandan kapal, menyerahkan para nelayan kepada Dirjen PSDKP KKP Pusat yang disaksikan oleh Kepala Stasiun Bakamla Kupang Mayor Bakamla Yeanry M Olang, S.Kom, M.M.
Setelah memulangkan nelayan pada pukul 10.55 WITA, Stasiun Bakamla Kupang melakukan Merplug keberangkatan kapal ABFC Cape Byron dari Dermaga Multipurpose Pelabuhan Tenau Kupang menuju Pelabuhan Darwin, Australia. (bi)
Leave a comment