Home EKONOMI Lintasarta Siap Dukung Transformasi Digital Pelaku Industri
EKONOMINASIONAL

Lintasarta Siap Dukung Transformasi Digital Pelaku Industri

Share
Share

Jakarta, Hotfokus.com

Lintasarta meluncurkan program free upgrade flash SSD storage untuk pelanggan layanan Lintasarta Cloud. Program ini masih dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-31 Lintasarta yang jatuh pada 4 April lalu, sekaligus menunjukan komitmen dalam mendukung transformasi digital pelaku industri nasional.

Menurut President Director Lintasarta Arya Damar, Lintasarta terus tumbuh menjadi perusahaan besar dan berpengalaman serta saat ini telah menjadi ICT Total Solution Company yang mendukung transformasi digital pelaku industri nasional.

“Usia ke-31 tahun menunjukkan pengalaman Lintasarta menjadi partner terbaik bagi pelaku industri. Capaian ini juga merupakan hasil dukungan dari seluruh pelanggan,” ujar Arya di Jakarta, Senin (29/4).

Lebih jauh ia mengatakan, dukungan dan loyalitas pelanggan menjadi komponen terpenting bagi Lintasarta untuk terus melakukan inovasi serta memberikan layanan terbaik.

“Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan, Lintasarta meluncurkan program free upgrade flash Solid State Drive (SSD) storage, untuk seluruh pelanggan layanan Lintasarta Cloud yang berasal dari berbagai sektor industri,” tukasnya.

Ia menambahkan, program free upgrade ke high-performance virtual machine (VM) dengan flash storage akan memberikan benefit dari sisi kecepatan pengaksesan data serta Lintasarta menjadi yang pertama di Indonesia dalam menyediakan teknologi flash SSD storage secara menyeluruh.

“Hal ini juga sejalan dengan strategi Lintasarta yang akan mengedepankan penyediaan flash SSD storage sebagai media penyimpanan untuk kebutuhan VM produksi,” ujarnya.

Dari sisi teknis, kata dia, kapabilitas Input/Output dan latency dari flash SSD mencapai 10 kali lipat lebih cepat dari spinning drive tradisional, sehingga akan mempercepat proses akses aplikasi bisnis perusahaan yang mendukung pemberian hasil secara real time.

Implementasi flash SSD storage di layanan Lintasarta Cloud akan memudahkan keseluruhan proses bisnis perusahaan sehingga menciptakan efisiensi dan produktivitas yang jauh lebih tinggi dibandingkan sebelumnya.(ert)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Pertumbuhan Ekonomi Kuartal III 2021 Bergantung Perkembangan Varian Delta
NASIONAL

Pemerintah akan Bentuk BUMN Khusus Bidang Semikonduktor

Jakarta, hotfokus.com Industri elektronik menjadi salah sektor prioritas yang mendapat perhatian serius....

Mentan Amran menyita 133 ton bawang bombay ilegal dan menegaskan tak ada toleransi impor ilegal yang merugikan petani.
NASIONAL

Amran Geram! Impor Ilegal Bawang Ancam Petani, 133 Ton Disita dan Pelaku Diburu

Jakarta, hotfokus.com Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman kembali mengirim sinyal keras ke...

Penjaminan dan asuransi ekspor dinilai krusial untuk menekan risiko perdagangan global di tengah gejolak geopolitik dan digitalisasi transaksi.
NASIONAL

Penjaminan Ekspor Jadi Andalan Hadapi Gejolak Perdagangan Global

Jakarta, hotfokus.com Dinamika perdagangan global yang makin kompleks menuntut pelaku usaha dan...

RI Betot Potensi Transaksi Rp1,16 Triliun di CAEXPO 2025 di Tiongkok
EKONOMI

Kemendag Banyak Terima Aduan Isi Ulang Saldo & Paylater Selama 2025

Jakarta, hotfokus.com Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengungkap banyak menerima aduan atau laporan terkait...