Home PERTAMINA 400 KK Rajapolah Dapat Sambungan Listrik Gratis
PERTAMINA

400 KK Rajapolah Dapat Sambungan Listrik Gratis

Share
Share

JAKARTA — Kini masyarakat di Kecamatan Rajapolah, Singaparna, dan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, dapat menikmati listrik. Malam hari di tiga kecamatan yang biasanya gelap dan sunyi, kini terang-benderang.

Pasokan listrik ke tiga kecamatan, dilakukan PT Pertamina dengan menggandeng PLN. Bantuan penyambungan listrik gratis bagi 400 kepala keluarga di Tasikmalaya itu untuk mendorong rasio elektrifikasi sekaligus perbaikan taraf hidup masyarakat.

Bantuan penyambungan gratis merupakan bagian dari CSR Pertamina untuk membantu melistriki 5.000 keluarga tidak mampu, dikonsentrasikan di wilayah Jawa Barat Bagian Selatan, dengan total bantuan senilai Rp 2,5 miliar.

Tersambungnya 400 saluran listrik gratis bagi masyarakat tersebut, ditinjau langsung oleh Menteri BUMN Rini Soemarno. Seperti diketahui, Rini terus mendorong BUMN-BUMN untuk meningkatkan kepedulian bagi perbaikan elektrifikasi melalui kerja sama.

“Ini merupakan kepedulian BUMN bagi masyarakat terutama masyarakat kurang mampu sehingga bisa menikmati listrik yang pada akhirnya juga bisa mendorong perbaikan taraf hidupnya.Terima kasih kepada PLN dan Pertamina yang sudah membantu masyarakat di wilayah Tasikmalaya. Saya terus mendorong sinergi seperti ini terus berlanjut di wilayah-wilayah lain dan semakin banyak BUMN yang terlibat,” katanya, dikutip dari portal resmi Pertamina, Jumat (13/7/18).

Plt. Direktur Utama Pertamina menyatakan, penyambungan listrik gratis kepada masyarakat kurang mampu sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan.

“Listrik merupakan kebutuhan dasar. Sinergi bersama PLN diharapkan bisa mengangkat kesejahteraan warga. Pertamina selalu siap untuk mendorong elektrifikasi dan perbaikan kesejahteraan hidup masyarakat ,” ungkap Nicke.

Masyarakat kurang mampu penerima bantuan program gratis ini mendapatkan sambungan listrik PLN daya 450 Volt Ampere (VA) dengan tarif bersubsidi dan sistem layanan prabayar.

Jumlah masyarakat kurang mampu yang perlu mendapatkan listrik ditetapkan berdasarkan data Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K). (kn)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI
PERTAMINA

Proyek RDMP Balikpapan Ngebut, Pertamina Siapkan Fondasi Baru Energi RI

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina (Persero) terus mempercepat pembangunan Refinery Development Master Plan...

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global
PERTAMINA

Kinerja ESG Menguat, Pertamina Kembali Duduki Posisi Teratas Global

Jakarta, hotfokus.com Upaya PT Pertamina (Persero) dalam memperkuat praktik keberlanjutan kembali menuai...

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan
PERTAMINA

Patra Jasa Group Sigap Bergerak, Ratusan Penyintas Banjir di Sumatra Terima Bantuan

Jakarta, hotfokus.com Patra Jasa Group menunjukkan respons cepat dalam membantu masyarakat terdampak...

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel
PERTAMINA

PHE Catat Penemuan Migas di Mahakam Jelang Akhir 2025, Cadangan Diperkirakan 106 Juta Barel

Jakarta, hotfokus.com PT Pertamina Hulu Energi (PHE) menorehkan capaian penting di akhir...