Home NASIONAL Pelindo Prediksi Arus Mudik Lebaran 2025 Naik 10 Persen
NASIONAL

Pelindo Prediksi Arus Mudik Lebaran 2025 Naik 10 Persen

Share
Share

Jakarta, hotfokus.com

Menjelang puncak arus mudik Lebaran 2025, Pelindo memprediksi adanya peningkatan jumlah arus mudik yang akan melalui 63 terminal penumpang yang dioperasikan Pelindo hingga sebesar 10 persen, dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang mencapai 2,5 juta orang. Lonjakan tersebut menunjukkan tingginya animo pemudik yang memilih transportasi laut untuk perjalanan mudik pada tahun ini.

Direktur Pengelola Pelindo, Putut Sri Muljanto, menjelaskan persiapan Pelindo dalam menghadapi lonjakan arus mudik Lebaran 2025 pada konferensi pers tentang Dukungan dan Kesiapan BUMN untuk Infrastruktur dan Transportasi Laut Menyambut Idulfitri 2025 yang dipandu oleh Juru Bicara Kementerian BUMN Putri Violla, di Media Center Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (13/3/2024).

“Kementerian BUMN memang misinya adalah melayani masyarakat agar bisa merasakan Lebaran dan juga di bulan Ramadan ini dengan tenang dan menyenangkan melalui upaya-upaya ataupun juga skenario-skenario yang sudah disiapkan dengan matang untuk bisa mengatasi segala macam tantangan di masa Lebaran kali ini,” ujar Putri Violla.

Pada kesempatan tersebut, Putut Sri Muljanto menyampaikan bahwa Pelindo memastikan layanan dan fasilitas yang disediakan di seluruh terminal penumpang yang dioperasikan Pelindo dapat berjalan dengan optimal. Terutama pada puncak arus mudik yang diprediksi mulai H-3 dan H-2 Lebaran atau pada tanggal 28 dan 29 Maret 2025. Begitu pula pada puncak arus balik yang diprediksi pada H+4 dan H+5 Lebaran atau pada tanggal 5 dan 6 April 2025.

“Untuk menghadapi lonjakan puncak arus mudik Lebaran tahun ini, Pelindo melakukan beberapa antisipasi, di antaranya penyiapan tenda dengan kursi tambahan, ketersediaan toilet portable, penambahan petugas operasional internal, dan adanya dukungan pengamanan dari TNI-Polri. Selain, itu juga dilaksanakan peningkatan pemeriksaan barang bawaan penumpang. Agar arus perpindahan penumpang antar terminal penumpang tetap aman dan nyaman,” ungkap Putut Sri Muljanto.

Putut Sri Muljanto menambahkan bahwa Pelindo juga telah menyiapkan fasilitas pendukung di Pelabuhan Ciwandan di Banten guna mengurai kepadatan antrean kendaraan di pelabuhan penyeberangan Merak-Bakauheni. Selama periode arus mudik Lebaran 2025 dermaga sepanjang 534 meter akan didukung dengan buffer area parkir motor berkapasitas hingga 6.000 unit dan parkir logistik berkapasitas mencapai 600 unit truk.

“Pelindo membebaskan tagihan jasa kepelabuhanan untuk kapal-kapal penyeberangan antarpulau Jawa-Sumatra yang sandar di Pelabuhan Ciwandan selama masa angkutan laut Lebaran 2025. Selain itu, Pelindo juga memberikan insentif berupa pengenaan diskon tagihan pelayanan jasa penumpukan khusus kegiatan bongkar/impor barang dan peti kemas isi sebesar 50 persen selama pembatasan angkutan barang arus mudik dari tanggal 24 Maret 2025 hingga arus balik tanggal 8 April 2025,” tambah Putut Sri Muljanto.

Di samping itu, Pelindo telah menyiapkan tambahan buffer area yang bekerja sama dengan Pelabuhan IKPP. Buffer area tersebut akan diintegrasikan untuk mendukung kendaraan yang akan menuju ke Pelabuhan Merak. Pelabuhan Bojonegara di sisi utara Pelabuhan Ciwandan juga akan difungsikan sebagai alternatif apabila Pelabuhan Merak dan Ciwandan mencapai kondisi yang sangat padat. (##)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
PJT II Pamerkan Inovasi Digital untuk Perkuat Transparansi Pengelolaan Air
NASIONALTEKNO

PJT II Pamerkan Inovasi Digital untuk Perkuat Transparansi Pengelolaan Air

Jakarta, Hotfokus.com Perum Jasa Tirta II (PJT II) kembali mencuri perhatian setelah...

Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya
NASIONAL

Pemerintah Akan Bangun Prototype PLTS & Akselerasi Pemanfaatannya

Jakarta, hotfokus.com Pemerintah terus mendorong pengembangan energi terbarukan, termasuk rencana membuat prototype...

NASIONAL

Mulai Hari Ini Berlaku Potongan Tarif Transportasi Libur Nataru

Jakarta, hotfokus.com Mulai hari ini (Jumat, 21/11/2025), pemerintah memberi potongan atau diskon...

NASIONAL

Mendag: Data Harga Bapok Akurat & Objektif Jadi Pondasi Utama

Bandung, hotfokus.com Penyampaian data harga bahan pokok (bapok) yang akurat, objektif dan...